GridOto.com - Awal bulan September 2018 ini Volkswagen atau VW mengabarkan akan membatalkan produksi VW Beetle atau juga dikenal dengan VW Kodok.
Nah, tidak ada salahnya untuk melihat ke belakang mumpung masih momennya nih.
VW Beetle ini sebenarnya mobil dengan sejarah panjang dari pabrikan Jerman ini.
Dilansir GridOto.com dari Forbes.com, sejarahnya dimulai pada 1930-an dengan ide dari Adolf Hitler.
(BACA JUGA: Belum Banyak yang Tahu, Nama VW Tiguan Ternyata Punya Arti Hewan Khayalan )
1938
VW Beetle dimulai dari ide Adolf Hitler untuk membuat mobil yang terjangkau bagi pekerja Jerman.
Ferdinand Porsche diutus untuk mendesain mobil ini, dan kemudian mobil ini disebut Adolf Hitler sebagai 'mobil rakyat' (atau volks wagen ).
Saat itu VW yang belum bernama Beetle ini punya mesin di belakang dan punya nama Type 1.
Tapi produksi masal bekas karena Perang Dunia II dan beberapa mobil tetap dibuat untuk perwira militer.
(BACA JUGA: VW Gandeng Microsoft untuk Buat Mobil yang Millenial banget )
Fakta lain: Hitler menjadi orang pertama yang memiliki VW Beetle convertible.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Forbes |
KOMENTAR