Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

formula 1

Pintu Tim F1 Toro Rosso Terbuka Untuk Esteban Ocon, Ini Syaratnya

Nur Pramudito - Sabtu, 29 September 2018 | 20:31 WIB
Esteban Ocon bisa gabung Toro Rosso tapi ada syaratnya
Twitter/@ForceIndiaF1
Esteban Ocon bisa gabung Toro Rosso tapi ada syaratnya

GridOto.com - Red Bull advisor Toro Rosso Helmut Marko bilang pintu tim terbuka untuk Esteban Ocon.

Tapi syaratnya Esetban Ocon harus memutuskan kontrak dengan Mercedes.

Esteban Ocon kesulitan mencari tim untuk F1 musim depan karena terganjal kontrak dengan Mercedes.

Meski balapan dengan tim Force India Esteban Ocon tetap jadi pembalap Mercedes setelah karir juniornya didukung Mercedes.

(BACA JUGA : Hasil Kualifikasi F1 Rusia: Valtteri Bottas Tampil Luar Biasa dan Raih Pole Position)

Esteban Ocon mungkin harus meninggalkan Mercedes jika ingin balapan F1 musim depan.

Toro Rosso mengakui tertarik rekrut Esteban Ocon tapi jika sang pembalap tidak terikat kontrak dengan tim manapun.

"Kami ada kursi kosong, sedangkan Mercedes tidak," kata Helmut Marko dilansir GridOto.com dari PlanetF1.

"Jika Esteban Ocon bebas dari kontrak apapun, Kami munkin bisa menawarkan kursi pembalap," sambung Helmut Marko.

(BACA JUGA : Belum Siap, Tim F1 Toro Rosso Kembali Pakai Mesin Lama Honda)

Helmut Marko mengatakan Daniil Kvyat pantas mendapatkan kesempatan kedua.

"Saya lihat Daniil Kvyat mengalami perubahan dia jadi lebih dewasa dan selalu tampil cepat," ujar Helmut Marko.

"Itu hanya masalah mental dan saya rasa Daniil Kvyat punya mental yang bagus," imbuh Helmut Marko.

"Tidak banyak pembalap yang ada. Saya senang Daniil Kvyat bisa kembali gabung Toro Rosso." pungkas Helmut Marko.

Editor : Hendra
Sumber : planetf1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa