Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spesifikasi Drone DJI Mavic 2 Zoom, Jago Ambil Gambar Pemandangan

Anton Hari Wirawan - Jumat, 28 September 2018 | 15:32 WIB
Mavic 2 Zoom, drone terbaru keluaran DJI
Rizky
Mavic 2 Zoom, drone terbaru keluaran DJI

GridOto.com - Selain Mavic 2 Pro, PT Erajaya, selaku distributor DJI di Indonesia juga meluncurkan drone kompak lainnya yaitu Mavic 2 Zoom.

Dengan Mavic 2 Zoom kamu bakal dapat perspektif gambar yang lebih dinamis, sebab telah dilengkapi dengan zoom optik dan digital.

“Diperkuat oleh sensor CMOS 1/2,3 inci, Mavic 2 Zoom adalah drone konsumen lipat pertama DJI dengan zoom yang memberikan perspektif dinamis. Sehingga menjadikan hasil penceritaan yang lebih kreatif,” ujar Natasha Grey, Senior Communication Manager DJI dalam peluncuran Mavic 2 Series di Senayan, Jakarta Selatan (27/9/2018).

Dengan Mavic 2 Zoom, kata Natasha, kamu bakal bisa lebih dekat dengan subjek dengan mennggabungkan dua kali optical zoom (24-48 mm) dengan dua kali digital zoom untuk mensimulasikan lensa telefoto 96 mm.

(BACA JUGA: Spesifikasi Drone DJI Mavic 2 Pro Terbaru, Dokumentasi Sekelas Profesional)

Penampakan kamera DJI Mavic 2 Zoom dari dekat
Rizky
Penampakan kamera DJI Mavic 2 Zoom dari dekat

Hasilnya, kamu akan mampu menangkap gambar dalam resolusi HD penuh.

Mavic 2 Zoom juga dilengkapi dengan hybrid auto-focus, yang menggabungkan phase and contrast detection untuk akurasi fokus lebih tinggi, yakni dengan peningkatan kecepatan fokus hingga 40 persen lebih cepat.

Kecanggihan lainnya adalah kamu bisa ambil gambar 12 megapiksel dengan hasil yang jernih.

Mavic 2 Zoom (kanan) saat dilipat, simpel untuk dibawa turing
Rizky
Mavic 2 Zoom (kanan) saat dilipat, simpel untuk dibawa turing

Ada juga fitur yang dengan menggunakan optical zoom untuk menangkap gambar secara otomatis dan menggabungkan sembilan foto secara bersamaan untuk hasil gambar 48 megapiksel yang sangat detail.

(BACA JUGA: DJI Luncurkan Mavic 2 Baru, Bikin Dokumentasi Touring Komunitasmu Jadi Lebih Ciamik)

Cocok banget tuh buat ambil foto pemandangan alam.

Mavic 2 Zoom juga dilengkapi fitur terbaru Dolly Zoom Quickshot.

“Dolly Zoom Quickshot menyediakan bahasa visual baru yang sebelumnya hanya dapat dinikmati para pembuat film profesional,” kata Natasha.

“Fitur ini mampu menciptakan perspektif melengkung luar biasa, dengan memperbesar gambar secara otomatis saat terbang menjauh dari subjeknya. Menjaga subjek dengan ukuran yang tetap saat latar belakang diperlihatkan,” lanjut dia.

Untuk harga, Mavic 2 Zoom dilepas Rp 21.999.000, lengkap dengan aircraft, remot, baterai, dua pasang baling-baling serta sepasang baling-baling cadangan.

Mavic 2 Series sudah dapat dibeli di jaringan e-commerce seperti Erafone.com, Blibli.com dan Bhinneka.com.

“Pada jaringan retail store Erajaya Group seperti Erafone, iBox dan Urban Republic, Mavic 2 Series akan tersedia tanggal 1 Oktober 2018,” terang Djatmiko Wardoyo, Director Marketing and Communications PT Erajaya, selaku distributor DJI di Indonesia.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Debut Pertama NETA di GJAW 2024, Kasih Diskon Menarik Buat Konsumen

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa