Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Jorge Lorenzo Bakal Bantu Honda Mengembangkan Motor

Nur Pramudito - Kamis, 20 September 2018 | 16:03 WIB
Jorge Lorenzo bakal bantu Honda kembangkan motor
Twitter.com/DucatiMotor
Jorge Lorenzo bakal bantu Honda kembangkan motor

GridOto.com - Jorge Lorenzo pada MotoGP musim depan bakal gabung dengan tim pabrikan Repsol Honda.

Ducati mendapat banyak kritik akibat melepas Jorge Lorenzo pada saat yang tidak tepat.

Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso sudah memenangkan 6 balapan pada kalender MotoGP musim ini.

Tapi Jorge Lorenzo optimis ilmu yang didapat di Ducati bakal membantunya adaptasi dengan Honda.

(BACA JUGA: Data Lama Dipakai Tim Yamaha Hadapi MotoGP Aragon)

"Yang penting adalah isi yang ada dalam kepala, saya pikir itu akan bekerja dengan baik beberapa musim kedepan," kata Jorge Lorenzo dilansir GridOto.com dari tuttomotoriweb.

"Saya belum tahu berapa lama untuk beradaptasi dan menang dengan motor baru musim depan," sambung Lorenzo.

"Sekarang motor Ducati sangat kompetitif, saya ikut membantu mengembangkan motor tersebut," ujar Lorenzo.

(BACA JUGA: Maverick Vinales Pede untuk MotoGP Aragon)

"Tapi saya juga akan membantu tim saya selanjutnya untuk mengembangkan motor agar tampil kompetitif," pungkas Lorenzo.

Apakah Jorge Lorenzo akan sukses di tim Repsol Honda untuk MotoGP 2019?

Editor : Fendi
Sumber : tuttomotoriweb.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

VinFast Jawab Kekhawatiran Soal Pajak Pertambahan Nilai 12 Persen

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa