GridOto.com - Kecelakaan mengerikan terjadi di jalur Cikidang, Sukabumi hari Sabtu (8/9/2018).
Pada siang hari di jalur "tengkorak" Komplek Tanjakan Letter S, Sukabumi, Jawa Barat sebuah bus pariwisata terjun ke jurang sedalam 31 meter.
Sampai Sabtu malam ini pihak kepolisian mengkonfirmasi terdapat 21 orang meninggal dunia dan belasan terluka.
Namun dilansir dari Kompas.com ternyata ada beberapa fakta baru yang ditemukan mengenai kecelakaan tersebut.
(BACA JUGA: Video Aksi Nekat Pria Melompat-lompat di Atas Mobil Polisi dan Merusaknya)
1. Kronologi kecelakaan
Berdasar keterangan yang diperoleh Kompas.com, pada Sabtu (8/9/2018) pukul 11.00 WIB, empat bus yang mengangkut karyawan CPG melintas menuju Cikidang dari arah Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Tiga bus berhasil melewati Komplek Tanjakan Letter S di Cikidang.
Namun, bus terakhir mengalami nasib nahas.
Saat menanjak, bus tersebut terperosok ke jurang.
"Semuanya ada empat bus, tiga bus sudah duluan," kata Dendi Kinong (45), kru bus kepada Kompas.com di RSUD Palabuhanratu, Sabtu siang.
(BACA JUGA: Motor Ditarik Karena Cicilan Nunggak, Pria Ini Hampir Bakar Kantor Leasing)
Bus yang mengalami kecelakaan ini merupakan bus rombongan terakhir yang bergerak dari arah Cibadak menuju Cikidang.
"Pas belokan, bus masuk ke jurang sebelah kanan," kata Dendi.
2. Rombongan ingin mengikuti arung jeram di Cikidang
Para karyawan CPG menyewa 4 bus untuk menggelar acara perusahaan di lokasi arung jeram Bravo di Cikidang, Sukabumi.
Perjalanan menuju Cikidang memang melewati jalur ekstrem, khususnya di wilayah jalur Kompleks Letter S, Bantarselang, Desa Cikidang.
Sebanyak tiga bus telah melewati jalur maut tersebut.
Namun bus terakhir terperosok ke jurang.
(BACA JUGA : Gempa Landa Hokkaido, Toyota Hentikan Produksinya di Jepang)
3. Malam sebelumnya kecelakaan menewaskan satu orang
Pada Jumat malam (7/9/2018), sekitar pukul 23.00 WIB, sebuah mikrobus masuk jurang dengan kedalaman 50 meter di Tanjakan Cisarakan, Jalan Raya Cibadak-Cikidang- Palabuhanratu, Desa Buniwangi, Palabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat.
Dalam kecelakaan tersebut, satu orang meninggal dunia.
Berdasar keterangan saksi, sopir tidak terlalu mengenal jalur.
Akibatnya saat melewati jalan menurun tersebut sang sopir tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya dan akhirnya terperosok ke jurang.
Artikel serupa telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fakta di Balik Kecelakaan Bus di Jalur "Tengkorak" Cikadang, Sukabumi"
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR