GridOto.com - Pernah kebayang enggak sih bagaimana jadinya kalau Honda Goldwing yang punya dimensi super gede itu dibikin kecil.
Mungkin susah membayangkan motor sepanjang 2,5 meteran dengan bobot mencapai 380 kg jadi mini kayak mainan.
Kalau susah, coba saja lihat foto postingan dari akun Instagram @brock_part berikut ini.
Honda Goldwing yang super gede itu kisut jadi kecil seukuran Honda Gorilla atau Monkey.
(BACA JUGA: Evolusi Bebek, Jupiter MX Mengkerut Jadi Monkey Kekar Padat Berisi)
Eits... tapi jangan salah yang ini bukan Goldwing yang mengkerut beneran, melainkan Gorilla yang nyamar jadi Goldwing.
Honda Gorilla ini memakai tiga box sekaligus di samping kanan kiri dan di belakang jok.
Tak ketinggalan windshield super besar yang menutupi seluruh bagian stang.
Oh iya, crash bar pun juga dipasang agar kesan moge semakin kental.
(BACA JUGA: Honda Monkey ‘Luxury’, Si Mini Bobber Bertampang Mewah)
Lalu ban white wall yang terpasang member kesan elegan pada motor satu ini.
Tak ketinggalan knalpot panjang dengan sirip layaknya knalpot motor-motor berkapasitas mesin besar.
Tapi kalau motor ini dipakai turing pasti beda banget rasanya sama Honda Goldwing yang asli.
Kalau dipakai turing motor ini mungkin malah bikin pegel-pegel sama enggak bisa lari ya, hehehe
Terakhir, nama yang cocok buat motor ini apa ya, kalau GridOto sih mungkin milih nama Goldrilla.
Nah, kalau menurut kalian nama yang cocok apa?
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Instagram/@brock_part |
KOMENTAR