Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula 1

Halo Selamatkan Pembalap F1, Pembalap Red Bull Racing Enggak Percaya

Radityo Kuswihatmo - Jumat, 31 Agustus 2018 | 16:45 WIB
Max Verstappen
Eurosport.co.uk
Max Verstappen

GridOto.com - Kejadian yang menimpa Charles Leclrec saat mobilnya terhantam mobil F1 Fernando Alonso di F1 Belgia membuat Halo kembali dibicarakan.

Halo di mobil Charles Leclerc dianggap menyelamatkan sang pembalap dari hantaman mobil Alonso.

Terlihat jelas bekas hantaman mobil yang membuat Halo di mobil Leclerc retak.

Meski bukti nyata itu terlihat dengan jelas, pembalap muda Red Bull Racing, Max Verstappen tetap tak percaya Halo menyelamatkan nyawa Leclerc.

(BACA JUGA: Usai Kecelakaan Parah di F1 Belgia, Fernando Alonso Pakai Mobil 'Baru')

Halo mobil Charles Leclerc yang retak tertimpa mobil Fernando Alonso
Twitter.com/F1
Halo mobil Charles Leclerc yang retak tertimpa mobil Fernando Alonso

"Mobilnya tak pernah secara nyata jatuh ke mobil yang lain, itu paling hanya sekadar menggelincir di atas," ujar Verstappen seperti dikutip GridOto.com dari PlanetF1.com.

"Tapi karena Halo terlalu maju, tentunya benda itu kena tabrak," tambahnya.

Bagi Max Verstappen, kejadian yang menimpa Leclerc membuat Halo terlalu dipuja.

"Kupikir jika tak ada Halo di sana, dia juga tak akan tertabrak juga, mereka hanya membuat ini terlalu dramatis," imbuh Verstappen.

(BACA JUGA: Daniel Ricciardo Diramalkan Akan Kesulitan di Tim F1 Renault)

Daniel Ricciardo, pembalap Red Bull Racing yang lebih dewasa menyikapinya dengan lebih kritis.

Bagi Ricciardo kepala Leclerc bisa saja tertabrak jika tak ada Halo.

Pembalap yang tahun depan keluar dari Red Bull Racing ini juga menganggap Halo selalu berfungsi melindungi.

"Kupikir itu sebagai pelindung, aku tak berpikir ada pembalap yang sampai menganggap Halo sebagai pajangan semata," tambahnya.

Editor : Hendra
Sumber : planetf1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ngaliyan Semarang Mencekam, Truk Maut Obrak-abrik Mobil Hingga Warung

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa