GridOto.com - Pembalap McLaren, Fernando Alonso melakoni F1 Belgia tak sampai satu putaran.
Karena di awal balapan dirinya langsung menghadapi benturan keras yang membuat mobilnya, yah, seperti yang bisa kalian lihat di atas.
Setelah Belgia seminggu kemudian langsung ada F1 Italia yang dimulai hari Jumat (31/8/2018) ini.
Fernando Alonso mengatakan sasis mobilnya perlu diganti karena kejadian ini.
(BACA JUGA: 7 Pekerjaan Penting Banget di MotoGP dan F1 yang Tak Dikira Ada)
Sementara itu di sisi mesin, Alonso belum bisa mengonfirmasi apakah masih bisa digunakan.
"Di sisi mesin mungkin masih oke, tapi kami akan melihatnya di FP1," kata Fernando Alonso seperti dikutip GridOto.com dari PlanetF1.com.
"Kami akan mencobanya untuk mengetahui apakah itu masih bisa digunakan," tambahnya.
Ada beberapa perhatian dari Fernando Alonso mengenai balapan di hari Minggu (2/9/2018), karena tak hanya sasis, hampir keseluruhan mobil Alonso perlu diganti.
(BACA JUGA: Daniel Ricciardo Diramalkan Akan Kesulitan di Tim F1 Renault)
"Seluruh mobil, tak hanya sasis, tapi juga floor sayap depan, dan beberapa hal yang kami hanya punya barang terbatas rusak dan mereka cukup mahal," ujar Alonso.
"Karena kerusakan di mobil cukup ekstrem, terutama di mobilku," tambahnya.
Fernando Alonso tidak banyak berharap karena balapan yang terjadi di Belgia tak memiliki banyak waktu untuk bersiap ke balapan selanjutnya.
Alonso mengatakan hanya ada empat hari untuk membuat mobil baru untuk Monza.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR