Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Side Box di Honda PCX 150 Jadi Kental Aura Turing

Ivan Casagrande Momot - Kamis, 30 Agustus 2018 | 11:01 WIB
Side box Honda PCX 150 Lokal Race Motor
Wawa
Side box Honda PCX 150 Lokal Race Motor

GridOto.com - Mau bikin Honda PCX 2018 yang diproduksi lokal berkonsep turing bisa pakai side box ini.

Bagi sobat yang mau pasang side box pada motor PCX bisa pakai produk ini yang dibuat khusus untuk PCX lokal yang dijual oleh Race Motor.

"Pasangnya plug and play semua lubang dan bracketnya sudah dibuat presisi untuk PCX Lokal," ucap Vendi bos Race Motor.

Side box Honda PCX 150 Lokal Race Motor
Wawa
Side box Honda PCX 150 Lokal Race Motor
Side box untuk PCX 150 lokal ini terbuat dari bahan fiberglass dan juga dilengkapi dengan lampu sein LED di setiap sisi box.

"Harganya Rp 2 juta satu set side box dengan pilihan warna hitam, merah dan putih," bilang Vendi pada GridOto.com

Side box Honda PCX 150 Lokal Race Motor
Wawa
Side box Honda PCX 150 Lokal Race Motor

Dengan side box ini bagian sisi kanan dan kiri PCX dibuat yang menyatu dengan bodi yang bikin tampilan bodi lebih proposional.

Side box Honda PCX 150 Lokal Race Motor
Wawa
Side box Honda PCX 150 Lokal Race Motor

Fungsinya selain bikin tampilan PCX jadi berkonsep motor turing dengan side box ini juga bisa menambahkan bagasi untuk menaruh barang.

"Bisa muat barang bawaan juga yang luasnya sekitar 7 liter dan dilengkapi dengan kunci juga biar aman," tutup Vendi.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa