Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Peraih Medali Emas Asian Games 2018, Lindswell Kwok Terima Confero S dari Wuling

Vincensia Enggar Larasati - Minggu, 26 Agustus 2018 | 21:17 WIB
Si ratu wushu Asia, Lindswell Kwok
Tribunnews.com
Si ratu wushu Asia, Lindswell Kwok

GridOto.com - Lindswell Kwok, atlet Wushu andalan Indonesia telah berhasil mengharumkan nama bangsa pada kompetisi berskala internasional.

Sederet prestasi pernah diraih wanita cantik ini. Prestasinya dimulai dengan meraih 1 medali perak pada Kejurnas Jakarta, 2005.

Tidak berhenti di sana, Lindswell terus menorehkan prestasi di cabang olahraga Wushu.

Ia berhasil meraih empat medali emas di SEA Games periode 2011-2017, serta medali perak di Asian Games 2014.

(BACA JUGA: Breaking News: Masih Terkendala Cuaca, MotoGP Inggris Dijadwal Ulang Lagi)

Tahun lalu, ia pun meraih medali emas di Kejuaraan Dunia Wushu, Rusia.

Pencapaian terakhirnya adalah berhasil meraih medali emas di cabang olahraga Wushu nomor Taijijian & Taijiquan dalam ajang Asian Games 2018.

Turut menunjukkan apresiasinya, Wuling Motors (Wuling) mempersembahkan satu unit Confero S, The Real Spacious Family MPV kepada sang Ratu Wushu Asia dari Indonesia ini.

“Kami sangat bangga atas berbagai prestasi yang telah dicapai oleh Lindswell Kwok,” ujar Nathan Sun, Sales Director Wuling Motors dikutip GridOto.com dari Tribunnews.com, Minggu (26/8/2018).

Editor : Fendi
Sumber : Tribun Timur

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tahu, Ternyata Ini 3 Penyebab Setir Getar Saat Mobil Dibuat Ngebut

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa