Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Kijang Grand Extra 'Limo Style' Cocok Buat Pengantin Baru

Hikmawan M Firdaus - Minggu, 19 Agustus 2018 | 17:25 WIB
Modifikasi Toyota Kijang Grand Extra dengan body limousine
Instagram/@gs_wedding_rent
Modifikasi Toyota Kijang Grand Extra dengan body limousine

GridOto.com - Modifikasi Kijang Grand Extra satu ini bisa dibilang ekstrem.

Tampang asli Toyota Kijang Grand Extra jelas masih dipertahankan dari facia mobil yang sempat dicap sebagai mobil sejuta umat, Kijang.

Tapi yang berbeda ialah bodi Grand Extra ini, sudah melar dan menjadi tambah panjang layaknya limusin.

Selain punya body yang panjang, permukaanya dibungkus dengan kelir merah sehingga tampak anggun.

(BACA JUGA: Kijang Innova Lawas ini Bisa Tampil Sporty, Cuma Ganti Bagian Ini)

Selain itu ubahan juga menyeluruh mulai pelek dengan ukuran besar dan bodi nyaris mencium aspal alias ceper.

Tampilan ceper Toyota Kijang Grand Extra
Instagram/@gs_wedding_rent

Bukan cuma eksteriornya saja yang terlihat ekstre, interiornya juga dibuat mewah.

Kabinya dibuat mewah, ada jok yang dibuat seperti sofa dengan bungkus kulit warna putih.

(BACA JUGA: Ketika Jokowi Kembali Lagi ke Toyota Kijang Innova)

Ada juga sunroof terpasang biar layaknya mobil limousine dan makin mewah.

Tampilan kabin Toyota Kijang Grand Extra
Instagram/@gs_wedding_rent
Tampilan kabin Toyota Kijang Grand Extra

Semua ubahan Kijang Grand Extra ini terlihat dalam unggahan akun Instagram @gs_wedding_rent.

Dilihat dari akun Instagram tersebut, ada fakta menarik lainya sob.

Ternyata Kijang Grand Extra dengan bentuk limusin ini disewakan sebagai mobil pengantin atau wedding car.

(BACA JUGA: Video Modifikasi Kijang Innova Diesel, Ganti Turbo dan Intercooler Jadi Tembus 296 DK!)

Berminat untuk menyewa Toyota Kijang Grand Extra berbodi panjang ini untuk acara pernikahan?

Silakan langsung saja kontak Instagramnya.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : otomotifnet.gridoto.com,Instagram/@gs_weddingcar_rent

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa