Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil dan Motor Baru 2018

Jangan Harap Honda Brio Ikut Pakai Mesin Turbo

Muhammad Ermiel Zulfikar - Jumat, 10 Agustus 2018 | 18:19 WIB
Honda All New Brio resmi diluncurkan pertama kalinya di dunia pada ajang GIIAS 2018
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
Honda All New Brio resmi diluncurkan pertama kalinya di dunia pada ajang GIIAS 2018

Gridoto.com - Honda Prospect Motor (HPM) terus berupaya memopulerkan mobil bermesin tubo di line up-nya.

Dimulai dengan Civic Turbo sedan pada 2016, lalu diikuti dengan CR-V 1.5 turbo dan Civic Hatchbak di 2017.

Baru-baru ini Honda memperkenalkan generasi terbarunya yaitu All New Brio di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018.

Sayangnya, kenapa Honda tidak menyematkan mesin turbo untuk city car terbarunya itu?

(BACA JUGA: Danilo Petrucci Jadikan Valentino Rossi Sebagai Patokan Saat Balapan)

"Kalau misalnya kami ingin mengimplementasikan turbo ke dalam bodi yang sekarang, kami harus mengubah secara signifikan untuk bagian-bagian parts-nya seperti itu," ujar Tsutomu Harano, Large Project Leader All New Honda Brio, Honda RnD Asia Pacific Co.Ltd.

"Dan mungkin untuk kondisi frame yang ada sekarang ini belum dilakukan improvement ya," lanjutnya saat ditemui GridOto.com beberapa waktu lalu di GIIAS 2018.

Sebelumnya Honda pernah menampilkan salah satu model konsepnya yang merupakan cikal bakal dari All New Brio, yaitu Small RS Concept di IIMS 2018 kemarin.

Mobil tersebut memiliki karakter sporty yang sesuai dengan karakter millenial yang dikembangkan oleh Honda RnD Asia Pacific.

(BACA JUGA: Mantap! Begini Aksi Lewis Hamilton Gunakan Mercedes GT 4-Door Coupe)

Sempat berkembang isu, nantinya mobil konsep tersebut akan diaplikasikan dengan mesin turbo.

"Kami hanya ingin memperkenalkan kesan sporty-nya pada saat pergelaran IIMS kemarin, memang untuk bagian hood-nya akan kami kasih air scoop ya, seperti itu," ucap Tsutomu lagi.

"Jadi itu hanya sekadar mencirikan kesan sporty-nya saja yang ingin kami tampilkan, mungkin terlalu tinggi ya ekspetasinya," tutupnya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa