Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil dan Motor Baru 2018

Tampil Perdana di Asia Tenggara, Apa yang Menarik dari Lexus ES Terbaru?

Muhammad Ermiel Zulfikar - Jumat, 10 Agustus 2018 | 16:45 WIB
The Entirely New Lexus ES
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
The Entirely New Lexus ES

GridOto.com - Baru-baru ini Lexus Indonesia perkenalkan salah satu sedan premium terbarunya yaitu The Entirely New ES di GIIAS 2018.

Menariknya, sedan premium berteknologi hybrid itu pertama kalinya dipasarkan untuk Asia Tenggara.

"Kehadiran The Entirely New ES ini menjadi baru loncatan untuk memperkuat eksistensi Lexus di Indonesia," ujar Adrian Tirtadjadja, General Manager Lexus Indonesia.

Tampil sepenuhnya berubah, Lexus ES full sudah dibekali mesin Hybrid 4 Gen HV System, yang mengkombinasikan combustion engine-nya dengan baterai Hybrid Electric Drive.

(BACA JUGA: Riding Position Honda Super Cub C125, Beneran Mirip Versi Lawasnya)

Masuk kategori sedan mewah, banyak sentuhan-sentuhan premium yang disematkan di The Entirely New ES.

Seperti yang terlihat pada stir kemudi yang terbuat dari kayu Shimamoku.

Lalu disematkannya electric reclining seat yang ada di bangku belakang, serta seat heater and cooler yang berfungsi sebagai pengatur suhu di bangkunya.

Untuk fitur entertainment, ES terbaru ini sudah dilengkapi head unit 12,3 inci yang dikombinasikan dengan audio 17 Mark Levinson Pure Play speakers.

(BACA JUGA: Hindari Tabrak Belakang, Ini Teknik Pengereman di Lalu Lintas Padat)

Ruang penyimpan juga diperhatikan oleh Lexus, bagasi dibuat lebih lebar sehingga mampu menampung dua tas golf di dalamnya.

"Sedan ES terbaru ini telah dilengkapi berbagai macam kelebihan yaitu dengan leg room yang luas, fungsi postur duduk yang nyaman di kursi belakang, kesenyapan kabin, dan desain yang mencerminkan kesan provicative elegance," tutup Adrian.

Lantas, berapa harga yang tawarkan Lexus untuk ES terbarunya di tanah air?

Generasi ketujuh sedan ES ini akan dipasarkan dengan harga Rp 1,15 Milyar on the road DKI Jakarta.

Nah, untuk unitnya yang menggunakan stir kanan kabarnya akan masuk di bulan depan atau September 2018.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa