Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Baru Injakkan Bisnis di Batam, Mitsubishi Sebut Pasarnya Menarik untuk Digarap

Naufal Shafly - Jumat, 10 Agustus 2018 | 08:25 WIB
Simbolis pemotongan pita di dealer Mitsubishi Batam
Naufal Shafly
Simbolis pemotongan pita di dealer Mitsubishi Batam

GridOto.com - PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) baru saja meresmikan dealer pertama mereka di Kota Batam, (9/8/2018).

Menurut Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Divison PT MMKSI menyebut Batam merupakan pasar yang paling potensial dari seluruh kota yang ada di provinsi Kepulauan Riau.

"Karena 90 persen penjualan di Kep Riau kontribusinya ini adalah di Batam," ujar Irwan.

Lantas, mengapa Mitsubishi baru membuka dealer mereka di Batam? mengingat para pesaing mereka sudah lama membuka bisnis di kota ini.

(BACA JUGA: Dijual Terbatas, Berapa Harga yang Ditawarkan untuk Great New Xenia Spesial Edition?)

Menurut Setia Hariadi, Head of Sales Development Department MMKSI, hal tersebut dikarenakan Mitsubishi baru memasuki pasar MPV, yang merupakan segmen dengan market terbesar di Indonesia.

"Kenapa baru sekarang? Karena kita baru masuk ke segmen yang besar yaitu mpv. Karena itu kita baru bicara besaran market yang marketnya sendiri cukup untuk membuka network baru," ujar Hariadi.

"Tidak make sense rasanya kalau kita bermain di pasar yang kecil, terus kita buka dealer baru," lanjutnya.

Berdasarkan data, selama Januari-Juni 2018, Mitsubishi telah menjual 4.030 unit kendraaan di Batam.

Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport di Dealer Mitsubishi Batam
Naufal Shafly
Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport di Dealer Mitsubishi Batam

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Liburan Tahun Baru, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa