Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Paling Murah! Beli Xpander Baru di Sini Bedanya Rp 5 Jutaan dari Jakarta

Naufal Shafly - Kamis, 9 Agustus 2018 | 18:06 WIB
Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport di Dealer Mitsubishi Batam
Naufal Shafly
Mitsubishi Xpander dan Pajero Sport di Dealer Mitsubishi Batam

GridOto.com - Mitsubishi Xpander tengah menjadi primadona di Indonesia.

Hal tersebut dapat dibuktikan dari data penjualan Gaikindo, yang menyebut Xpander adalah mobil MPV terlaris di Indonesia dalam periode enam bulan awal tahun 2018.

Untuk wilayah Jabodetabek, Xpander dibanderol mulai Rp 199,1 juta hingga Rp 255,4 juta (on the road).

Nah, kalau kamu cari Xpander yang jauh lebih murah dari di Jabodetabek, Batam adalah tempatnya.

"Di Batam, harganya tentu lebih murah ketimbang Jakarta, karena kan di sini free trade zone," ujar Tony Chandra, Presiden Direktur PT Pekanperkasa Berlian Motor, Kamis (9/8/2018).

(BACA JUGA: Ada MV Agusta Balap di Booth Motul, Lihat Deh Sob)

"Kalau dihitung, di sini kira-kira lebih murah 5 sampai 6 persen, itu sudah termasuk ongkos kirim dari pabrik MMKSI di Cikarang," kata Tony di Batam.

Bukan tanpa alasan, Batam merupakan daerah yang memiliki keistimewaan yakni terbebas dari pengenaan bea masuk, pajak pertambahan nilai (PPN), pajak penjualan atas barang mewah, dan cukai.

Keistimewaan tersebut akrab dengan sebutan free trade zone.

Karena tidak memiliki pajak pertambahan nilai, semua barang yang dijual di sini harganya lebih murah ketimbang daerah lain yang memiliki biaya pajak.

Begitu juga dengan industri otomotif di Batam.

(BACA JUGA: Honda CB400 1978, Cuma Modal Ganti Bodi Doang Bisa Keren Lagi Nih!)

Di Kota ini, mobil ataupun motor tidak dikenakan PPN, serta Pajak penjualan atas barang mewah.

Lantas berapa sih harga Xpander di Batam? daripada pensaran, cek nih price list-nya.

Harga Batam Harga Jakarta
Xpander Ultimate AT (Rp 250 Juta) Xpander Ultimate AT (Rp 255,4 Juta)
Xpander Sport AT (Rp 243 Juta) Xpander Sport AT (Rp 247,2 Juta)
Xpander Exceed AT (Rp 230 Juta) Xpander Exceed AT (Rp 235 Juta)
Xpander Exceed MT (Rp 220 Juta) Xpander Exceed MT (Rp 224,6 Juta)
Xpander GLS MT (Rp 214 Juta) Xpander GLS MT (Rp 217,6 Juta)
Xpander GLX MT (Rp 194 Juta) Xpander GLX MT (Rp 199,1 Juta)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Momen Spesial, Tol Probowangi Dibuka Gratis Pada Akhir 2024 dan Awal 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa