GridOto.com - Pembalap KTM, Pol Espargaro, dipastikan absen di MotoGP Austria akhir pekan ini (10-12 Agustus 2018).
Pol Espargaro mengalami crash cukup parah pada warm-up balapan di Brno, Ceko, akhir pekan lalu.
Sempat beredar berita yang bilang Pol mengalami cedera parah karena crash keras itu.
Namun, berita parahnya cedera yang dialami Pol tidak sepenuhnya benar.
(BACA JUGA:Yamaha YZR-M1 Lemah di MotoGP Austria, Begini Komentar Valentino Rossi)
Kepastian tidak tampilnya Pol dikonfirmasi langsung oleh bos tim KTM, Mike Leitner.
"Pol sudah diperiksa di hari Senin pagi dan kami menerima diagnosis positif bahwa tidak ada operasi yang harus dilakukan karena hanya hair fracture," kata sang bos, dikutip GridOto.com dari Speedweek.
"Itu juga memastikan tidak ada tulang atau bahkan tulang belakang yang patah," lanjutnya.
Hair fracture adalah patah tulang yang berbentuk seperti garis-garis rambut dan tidak terlalu parah.
Makanya Pol tidak perlu dioperasi, tapi harus tetap istirahat.
(BACA JUGA:Jelang MotoGP Austria, Duo Ducati Diperkirakan Bakal Mendominasi Balapan)
"Pol harus istirahat sekarang dan kami akan memantau situasinya secara dekat, selama dia masih merasakan sakit di leher," tambah sang bos.
KTM agak susah nih cari pembalap pengganti.
Test rider tim KTM, MIka Kallio, juga tidak bisa tampil karena masih cedera juga.
Kallio mengalami crash parah di Sachsenring beberapa pekan lalu.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | Speedweek |
KOMENTAR