Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hafizh Syahrin Termotivasi Johann Zarco, Ingin Naik Podium di MotoGP Malaysia

Rizky Septian - Rabu, 1 Agustus 2018 | 19:11 WIB
Hafizh Syahrin saat diwawancarai wartawan dalam konferensi pers di Jakarta
Rizky
Hafizh Syahrin saat diwawancarai wartawan dalam konferensi pers di Jakarta

 

GridOto.com - Pembalap Yamaha Tech 3 asal Malaysia, Hafizh Syahrin, berharap dapat mengikuti jejak rekan setimnya Johann Zarco, pada MotoGP Malaysia 2018.

Hafizh Syahrin termotivasi prestasi Zarco saat meraih podium MotoGP Prancis musim lalu.

Padahal, kala itu Zarco merupakan pembalap debutan.

Prestasi yang sama juga didapat mantan pembalap Yamaha Tech 3 lainnya, Jonas Folger, yang meraih podium di MotoGP Jerman.

(BACA JUGA: Bagaimana Nasib Daniel Ricciardo Tahun Depan? Ini Jawabannya)

Kedua pembalap Yamaha Tech 3 itu naik podium pertamanya di MotoGP saat balapan di negaranya amsing-masing.

"Saat tampil di kandang sendiri, saya ingin seperti Zarco dan Folger, bisa naik podium. Tapi saya ingin berada di 10 besar di Sepang, kalau bisa ada di 5 besar," kata Hafizh Syahrin pada konferensi pers di Jakarta (26/7/2018).

Rider pertama Asia Tenggara di pentas MotoGP ini mengaku gugup tampil di kandang sendiri.

Sebab, ini adalah kali pertamanya akan tampil di depan publiknya di kelas MotoGP.

Sebelumnya, saat masih di Moto2 ia sudah beberapa kali tamil di sirkui Sepang, bahkan naik podium ketiga tahun 2012.

(BACA JUGA: Pemilik Motor yang Parkir Liar Kocar-kacir Saat Petugas Datang)

"Saya akan tampil 200 persen. Namun, saya rasa 10 persen saya akan gemetar tampil di depan publik sendiri," ujar Hafizh Syahrin.

Namun, semangatnya tampil di depan publik sendiri bertambah, karena sebagian besar tiket sudah ludes terjual.

"Target di Malaysia, ingin lakukan yang terbaik. Dari banyaknya tiket yang terjual, saya lihat banyak yang menantikan aksi saya di Malaysia," pungkasnya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa