Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Remote Honda PCX150 Aman Benturan, Lindungi Pakai Silicon Cover

Luthfi Anshori - Jumat, 26 Oktober 2018 | 16:32 WIB
Ilustrasi cover silicon remot Honda PCX150
aliexpress
Ilustrasi cover silicon remot Honda PCX150

GridOto.comHonda All New PCX150 hadir untuk meramaikan pasar skutik 150cc berukuran besar di Indonesia.

Yang menarik, PCX150 juga dibekali smart key system alias motor dapat dioperasikan tanpa adanya anak kunci.

Layaknya fitur di mobil kelas atas, remot pun dapat digunakan untuk berbagai kegunaan.

Selain berfungsi sebagai alat identifikasi motor, remot berguna untuk mengaktifkan alarm serta melacak motor ketika berada diparkiran atau saat ditinggal pergi.

(BACA JUGA: Honda Forza 250 Sudah Siap Rilis di Indonesia?)

Agar terlindungi saat pemakaian, pasang aja silicon cover untuk remot keyless Honda PCX150.

Seperti namanya, pelindung remot ini berbahan dasar karet silicon dengan beragam kombinasi warna yang bisa dipilih.

Dengan memasang silicon cover, remot pun jadi lebih aman dari benturan, baik terkena benda lain atau saat terjatuh ketika digunakan.

Tampilan remot bawaan yang berwarna hitam pun jadi terlihat lebih menarik dan tampak beda dengan pengguna motor sejenis dijalan.

(BACA JUGA: Tahun 2019 Bakal Jadi Debut Motor Listrik Harley-Davidson?)

Silicon cover tersebut juga dapat dipasang pada motor lain dengan model remot serupa, seperti Honda Scoopy atau New Vario 125/150.

Nah apabila Anda berminat, silicon cover umumnya dijual dengan kisaran harga Rp 50 ribuan di toko online.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa