Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kasus Mobil Terbakar, Kenali Faktor Internal Penyebabnya

Radityo Herdianto - Selasa, 24 Juli 2018 | 20:21 WIB
Mobil terbakar
Mobil terbakar

GridOto.com-Awal pekan ini diramaikan berita mobil Daihatsu Xenia milik Neno Mariswan yang tiba-tiba terbakar saat terparkir di garasi.

Lantas sebenarnya faktor apa yang memicu terjadi kebakaran pada mobil?

"Faktor internal mobil yang memicu kebakaran pertama adalah akibat dari kebocoran pada saluran bahan bakar dan oli," buka Hary, Technical Support PT Toyota-Astra Motor (TAM) saat ditemui GridOto.com di Jakarta (24/7).

Kebocoran pada tangki bahan bakar dan oli bisa menimbulkan uap yang menjadi zat yang mudah terbakar bila terkena percikan api atau panas dari komponen mobil.

Kemudian modifikasi kelistrikan yang menjadi penyebab utama pemicu kebakaran adalah audio dan head unit.

(BACA JUGA: Mobil Ini Punya Dua Lubang Pengisian Bahan Bakar, Bisa Tebak Namanya?)

"Biasanya karena pemasangan soket dan fuse yang tidak benar, ketika dudukan soket atau fuse lepas karena guncangan dan arus positif menyentuh bagian logam bodi akan muncul percikan yang menjadi pemicu kebakaran," ujar Hary.

Selain modifikasi kelistrikan, kabel kelistrikan mobil yang tidak dirawat juga bisa menyebabkan korsleting sehingga muncul percikan api.

"Meskipun sudah ada sekring yang memutus arus listrik, bila percikan tersebut langsung mengenai uap bahan bakar atau oli maka akan langsung memunculkan api," jelas Hary.

Yang terakhir adalah, cairan radiator coolant.

Ternyata cairan yang mendinginkan mesin ini juga bisa menjadi penyebab kebakaran pada mobil.

"Cairan radiator coolant mengandung zat kimia yang bila mencapai titik didih uapnya terkena percikan api maka bisa juga menimbulkan kebakaran," jelas Hary.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa