Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Peringati Hari Anak, Astra Tol Ajak Murid SD Lakukan Tour Jalan Tol

Rizky Septian - Selasa, 24 Juli 2018 | 12:57 WIB
Murid SD binaan Astra Tol Tangerang-Merak berfoto bersama dengan latar belakang Gerbang Tol Ciujung
Istimewa
Murid SD binaan Astra Tol Tangerang-Merak berfoto bersama dengan latar belakang Gerbang Tol Ciujung

GridOto.com - Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN), Astra Tol Tangerang-Merak mengajak 60 siswa, untuk mengenali Tol Tangerang-Merak dalam program Toll Road Tour (TRT) (23/7/2018).

Semua siswa itu berasal dari dari 6 Sekolah Dasar Negeri (SDN) binaan di wilayah Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, Banten.

Sekolah yang turut serta dalam kegiatan tersebut, yaitu SDN Pejaten 1, SDN Pegadingan 1, SDN Pegadingan 2, SDN Gempol, SDN Dermayon dan SDN Margasana.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program kontribusi kepada masyarakat dalam rangka memberikan edukasi serta kampanye keselamatan kepada sekolah binaan.

(BACA JUGA: Konsumen Big Wing Wahana Makmur Sejati Touring Eksplorasi Keindahan Sumatera)

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis Pendidikan Kecamatan Kramatwatu, Serang, serta Kepala Divisi Hukum & Humas PT Marga Mandalasakti (Astra Tol Tangerang-Merak) Indah Permanasari dan Kepala Departemen Environment and Social Responsibility, Rury Purwantoko di Kantor Operasional Ciujung.

Kegiatan diawali dengan memberikan penjelasan kepada para siswa.

Penjelasan fasilitas yang ada di sepanjang tol, yang dapat dilihat secara langsung saat para siswa melintas dari sekolah di Kramatwatu menuju kantor Ciujung.

Para siswa tidak hanya mendapatkan materi terkait dengan keselamatan mengenai aturan-aturan yang berlaku di jalan tol.

Para siswa mengunjungi ruangan sentral informasi dan komunikasi Astra Tol Tangerang-Merak
Istimewa
Para siswa mengunjungi ruangan sentral informasi dan komunikasi Astra Tol Tangerang-Merak

Namun juga, bagaimana tertib berlalu lintas di jalan raya seperti menyeberang jalan, mengendarai kendaraan di jalan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas serta beberapa hal terkait keamanan berlalu lintas.

Materi yang dikemas dalam permainan edukatif dan interaktif ini membuat para siswa antusias mengikuti kegiatan TRT.

(BACA JUGA: Blak-blakan Ayong Jeo: Keberadaan Gatomi Untuk Melawan Kartel)

Sosialisasi elektronifikasi pembayaran tol pun diperkenalkan dengan menunjukkan kartu uang elektronik yang dapat digunakan di Jalan Tol Tangerang-Merak.

Tujuan pengenalan uang elektronik ini merupakan langkah edukasi dini agar para siswa dapat membantu memberikan pemahaman kepada lingkungannya.

Kepala Divisi Hukum dan Humas PT Marga Mandalasakti, Indah permanasari saat memberikan pengetahuan terkait uang elektronik kepada para siswa
Istimewa
Kepala Divisi Hukum dan Humas PT Marga Mandalasakti, Indah permanasari saat memberikan pengetahuan terkait uang elektronik kepada para siswa

“Dengan dilakukannya kegiatan interaktif bersama dengan siswa SD binaan, keberadaan ASTRA Tol Tangerang-Merak diharapkan dapat dirasakan manfaatnya dan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah Banten,” ujar Indah melalui siaran resminya (23/7/2018).

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

PPN Naik Jadi 12 Persen, Suzuki Lakukan Ini Demi Gaet Konsumen

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa