GridOto.com - Sekarang Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memang belum punya line up untuk mengisi segmen trail di Indonesia.
Memang Yamaha punya WR250 R, tapi motor itu statusnya CBU dan harganya mencapai Rp 97 juta.
Tentu buat bersaing dengan Honda CRF150L, Kawasaki KLX150 dan KLX250 harganya masih terlalu jauh.
Kabar soal YIMM yang sedang menyiapkan trail berkapasitas 150 cc memang tengah berembus.
(BACA JUGA: Viral Konvoi Moge Bikin Ulah Ditanggapi Pihak Kepolisian)
Bahkan kata salah satu sumber dari Yamaha saat bertemu wartawan GridOto.com di ajang MXGP di Semarang, trail 150 cc Yamaha sudah mulai dicoba.
Tapi, tahu enggak sih kalau Yamaha sebenarnya bisa sekaligus menyasar pasar trail 250 cc lo.
Mesinnya udah ada, bahkan pernah dibuat juga di Indonesia.
Trail yang dimaksud adalah Yamaha XTZ 250.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR