GridOto.com - Ibarat barang mewah dan antik, ternyata motor juga bisa dijadikan barang undian untuk pengumpulan dana sosial loh.
Seperti yang dilakukan oleh Sofi Tsingos, owner dari GT Moto dan Alicia Elfving yang merupakan founder Themotolady.com.
Dalam sebuah kesempatan mereka berkolaborasi untuk membangun ulang sebuah MV Agusta Brutale 800 tahun 2014.
Motor tersebut juga merupakan barang donor dari MV Agusta Amerika Serikat secara resmi untuk ikut berpartisipasi.
Modifikasi yang mereka lakukan tidak terlalu radikal, namun berhasil membuat si Brutale tampil lebih kejam.
(Baca juga: Enggak Nyangka, Chooper Jangkung Ini Bermesin Honda Tiger Bro!)
Bahkan untuk beberapa bagian masih banyak mempertahankan bawaan pabrik, seperti rangka utama dan kedua penopang kaki-kaki.
Untuk bagian bodi kini sudah tak nampak lagi bawaan dari MV Agusta Brutale 800.
Dua wanita ini membuatkan bodi baru yang terbuat dari alumunium, yaitu untuk tangki, buritan, shroud, dan rumah lampu depan.
Gara-gara hal tersebut kini rangka belakang menjadi setengah telanjang dan makin terlihat berotot.
Namun di bagian ujungnya masih terdapat ciri khas dari Brutale, yaitu lampu belakang yang sengaja tak diganti.
(Baca juga: Menor Bro, Ini Versi Modif Honda Blade Ala Negri Jiran)
Diwartakan melalui Bikeexif.com, mereka berdua mengaku cukup kesulitan untuk membuat bagian tangki.
Karena di dalamnya terdapat fuel pump serta filter karburator besar bawaan dari Brutale.
Lalu di kedua kaki-kaki kini sudah berganti dengan pelek ruji kepunyaan MV Agusta Brutale 800 Dragster RR.
Pelek ruji yang terlihat sangat kekar ini kemudian semakin terlihat beringas gara-gara balutan karet ban Continental TKC80.
Sedangkan untuk bagian kokpit masih memakai bawaan dari MV Agusta, kecuali untuk spion dan handgrips yang tergantikan merek Rizoma.
(Baca juga: Gara-gara Mainan Bebek Karet, Harley-Davidson Ironhead Jadi Begini)
Lalu sebagai finishing-nya kini terlihat warna putih yang seakan untuk mengimbangi tampilan buas.
Siapa sangka, motor yang dijadikan “pancingan” untuk donasi ini berhasil mengumpulkan dan hingga 25.000 Dollar AS.
Uang yang kira-kira setara Rp 360,9 juta ini kemudian didonasikan untuk rumah sakit kanker St. Jude’s Children’s Hospital.
Keren ya, kayaknya cara pengumpulan donasi seperti ini masih jarang loh di Indonesia. Mau mencoba?
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bike Exif,GT-Moto |
KOMENTAR