Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Apa Driver Ojek Online Berencana Demo Saat Opening Asian Games 2018?

Gagah Radhitya Widiaseno - Rabu, 18 Juli 2018 | 14:57 WIB
Driver ojek online lakukan aksi unjuk rasa beberapa waktu silam
KOMPAS.com
Driver ojek online lakukan aksi unjuk rasa beberapa waktu silam

GridOto.com - Gelaran akbar Asian Games 2018 tinggal menghitung hari untuk diresmikan.

Beberapa driver ojek online berencana melakukan aksi demo saat opening Asian Games 2018.

Loh kenapa kok mereka melakukan aksi demo?

Aksi demo itu ditujukan ke Grab lantaran Grab diketahui menjadi Prestige Sponsor di ajang olahraga bergengsi tersebut.

(BACA JUGA : Tim Toro Rosso Hanya Kelinci Percobaan Red Bull?)

Anggota Presidium Gerakan Aksi Roda Dua (Garda) Igun Wicaksono menekankan aksi demo itu bertujuan untuk menarik perhatian pemerintah selaku regulator.

Mitra driver, lanjut dia, berharap pemerintah menindaklanjuti pembahasan aturan mengenai kendaraan roda dua sebagai moda transportasi publik sekaligus permasalahan tarif.

”Saya yakin pemerintah sudah paham konteks aplikator yang menjadi sponsorship Asian Games itu adalah Grab. Mereka seharusnya tidak boleh mengabaikan kami selaku stakeholder,” ujar Igun dikutip dari tribunnews.com.

Selama ini tarif driver ojek online menjadi masalah dan belum menemui titik terang.

(BACA JUGA : Kajatuhan Durian Runtuh, Dulu Cuma Mimpi Eh Sekarang AE86 Jadi Hak Milik Deh)

Editor : Niko Fiandri
Sumber : tribunnews

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Awas, Ini Efek Buruk Air Wiper Mobil Pakai Sabun Cuci Piring

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa