Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cocok Juga Nih, Kalau Hyundai H-1 Ganti Pelek Alpina, Makin Modern!

Hikmawan M Firdaus - Rabu, 11 Juli 2018 | 21:15 WIB
Tampilan modifikasi digital Hyundai H-1
Instagram/@n.r_works
Tampilan modifikasi digital Hyundai H-1

GridOto.com - Pada beberapa waktu lalu, Hyundai memperkenalkan facelift terbaru dari Hyundai H-1.

Facelift yang diberikan sangat terasa dan menjadikanya tampil lebih modern.

Namun, tampilanya bisa lebih modern jika diberikan sedikit sentuhan modifikasi.

Salah satu contoh design ubahanya seperti dalam unggahan akun Instagram @n.r_works.

(BACA JUGA: Di Hyundai H-1 Ketika Jok Diputar Akomodasi Jadi Berkurang, Kok Bisa?)

Ubahan yang diberian pada Hyundai H-1 ini terlihat simpel saja.

Mulai dari bagian depan ada lampi sein yang diubah jadi warna kuning dan washer lamp baru.

Di bagian bonet Hyundai H-1 ini juga terlihat ditambahkan spion.

Kemudian di bagian atasnya dikasih roof rail yang semakin membuat aura MPV-nya keluar.

(BACA JUGA: Sadar Gak Diameter Roda Hyundai H-1 Terbaru Lebih Kecil? Ini Alasannya)

Bagian yang paling mencuri ada di pelek yang diganti pakai model Alpina.

Pelek dengan model seperti ini jadi bikin tampilan Hyundai H-1 bisa makin modern nih.

Seperti yang kita tahu, Hyundai H-1 facelift terbaru ini justru memakai pelek yang lebih kecil.

Ukuran ban Hyundai H-1 2018 masih terlihat proporsional
Taufiq JF
Ukuran ban Hyundai H-1 2018 masih terlihat proporsional

Pada model sebelumnya menggunakan ukuran 18 inci dan ban ban 235/55 R18.

(BACA JUGA: Ini Alasan Hyundai H-1 Terbaru Tak Gunakan Dasbor Model Baru)

Tapi, di H-1 terbaru justru gunakan pelek model baru berdiameter 17 inci yang dibalut ban ukuran 235/60 R17.

Ubahan ini masih berbentuk digital sob, tapi bisa lah jadi Inspirasi kalau berniat mengubahnya.

Hyundai H-1 terbaru ini akan resmi diluncurkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 nanti sob.

Jadi pantengin terus GridOto.com ya buat update berita terkini.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa