GridOto.com - Honda CB450 yang satu ini bisa jadi referensi buat kamu yang ingin restorasi Honda seri CB lansiran lawas.
Sang builder sukses memadukan gaya asli CB450 dengan beberapa gaya modern masa kini.
Motor ini merupakan hasil restorasi-modifikasi (restomod) yang dilakukan oleh kru builder GT Moto.
Seperti dilansir dari laman resmi mereka, basis yang dipakai adalah Honda CB450 tahun 1973.
Builder kenamaan dari Texas, Amerika Serikat tersebut mendapatkan pesanan klien untuk meremajakan kembali si CB450.
(Baca juga: Punya Detail Menawan Hati, Ternyata Honda CB Satu Ini ‘Takut Air’)
Namun bukan hanya meremajakan, mereka pun turut serta membenahi komponen internal dengan sistem yang lebih modern.
Prosesnya dimulai dari merapikan serta membangun ulang rangka tuas tersebut, yang kemudian diberi laburan powder coating.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | GT-Moto |
KOMENTAR