Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ikuti GIIAS 2018, Piaggio Indonesia akan Hadirkan Produk Baru?

Naufal Shafly - Selasa, 3 Juli 2018 | 21:22 WIB
Marco Noto La Diega saat meresmikan dealer Piaggio Pondok Kelapa
Naufal Shafly
Marco Noto La Diega saat meresmikan dealer Piaggio Pondok Kelapa

GridOto.com - PT Piaggio Indonesia lewat jaringan dealernya memastikan akan mengikuti ajang GIIAS 2018, pada Agustus mendatang.

Bukan hanya ikut, Marco Noto La Diega, Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia, mengatakan pihaknya juga akan membawa produk terbaru mereka yang akan dilauching pada Kamis (5/7/2018).

Kira-kira apa ya produk baru yang dimaksud?

Berdasarkan undangan media yang GridOto.com terima beberapa jam lalu, Piaggio Indonesia akan memperkenalkan Vespa Sprint Limited Edition.

(BACA JUGA: Biar Baterainya Awet, Begini Cara Matikan Remote Keyless Maxi Yamaha)

Jika mengacu pada ucapan Marco beberapa bulan lalu, mungkin alasan Piaggio Indonesia membuat versi limited edition dari Vespa Sprint, karena produk ini merupakan produk mereka yang terlaris di Indonesia.

Sebelumnya, pada April 2018, Piaggio Indonesia telah meluncurkan Vespa Sprint ABS bersamaan dengan Vespa Primavera ABS di kawasan SCBD, Jakarta.

Peluncuran Vespa Primavera dan Vespa Sprint dengan Fitur ABS
Naufal Shafly
Peluncuran Vespa Primavera dan Vespa Sprint dengan Fitur ABS

Dalam peluncuran tersebut, Marco menyebut dua produk tersebut merupakan produk terlaris mereka di Indonesia.

"Dua model ini merupakan backbone kami di Indonesia. Ini salah satu upaya kami untuk meningkatkan keselamatan berkendara namun tetap bergaya," ujar Marco (10/4/2018).

(BACA JUGA: Ternyata Kapal Feri yang Angkut 48 Kendaraan Bermotor Ini Bukan Tenggelam, Tapi Sengaja Dikandaskan)

Peluncuran produk baru tersebut juga bisa memperkuat pasar Piaggio di Indonesia.

Seperti yang diketahui, Piaggio Indonesia bersama mitranya terus membuka dealer baru guna memperkuat jaringan purnajual mereka di Indonesia.

Yang terbaru, Piaggio Indonesia bersma PT Dwi Pratama Mandiri baru saja meresmikan dealer baru di kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur, pada (3/7/2018).

Peresmian dealer tersebut, sekaligus menggenapkan jumlah dealer Piaggio di Indonesia menjadi 35 dealer.

"Kegiatan ini juga kami lakukan dengan tujuan mengukuhkan brand-brand di bawah naungan PT Piaggio Indonesia, sebagai pilihan utama di kategori skuter premium," ujar Marco.

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kompetisi Berakhir, Ini yang Terjadi pada Motor Bekas MotoGP 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa