GridOto.com-ECU mobil adalah komponen penting yang memiliki peran multifungsi untuk mengontrol seluruh kinerja mobil.
Bila komponen ini rusak atau bermasalah, maka kinerja mobil Anda akan berkurang bahkan mobil bisa mati total.
Jika ingin mengganti dengan unit baru, umumnya harga unit ECU baru berkisaran belasan hingga puluhan juta.
Solusi hematnya, Anda bisa lakukan perbaikan pada unit ECU.
Atak ECU 2000, salah satu bengkel spesialis ECU mobil yang terletak di Cengkareng ini bisa menangani perbaikan ECU mobil.
(BACA JUGA: Dua Jenis Oli Transmisi Otomatis Toyota Calya, Pilih Yang Mana?)
"Biaya untuk perbaikan unit ECU untuk mobil Jepang berkisar di harga Rp 1 juta hingga Rp 2,5 juta rupiah," ujar Atak, pemilik bengkel saat ditemui GridOto.com (3/7).
Semenara itu untuk biaya servis ecU mobil Eropa biayanya sekitar Rp 3 juta.
Atak menambahkan, jika ingin melakukan perbaikan di bengkel ini, pemilik mobil harus konfirmasi terlebih dahulu masalah dan gejala yang dialami serta melakukan diagnosa di bengkel resmi.
Setelah "penyakit" diketahui dan dari hasil laporan ternyata memang ada masalah pada bagian ECU, unit ECU bisa dibawa ke bengkel pada waktu yang ditentukan dan diperbaiki pada modul yang bermasalah.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR