GridOto.com - Saat ini para pengguna Yamaha Lexi 125 sedang ramai berkeluh kesah di grup Facebook Yamaha Lexi 125 Indonesia.
Hal yang dibicarakan mengenai sokbreker depan Lexi yang mengalami kebocoran.
Seperti yang dialami oleh Mohamad Ngumar dan Kisman Mulyadiarja misalnya.
"Kelihatan bocor soknya itu waktu motor baru berumur seminggu dan kilometer menyentuh angka 200," ucap Ngumar saat dihubungi GridOto.com.
(BACA JUGA:Bocor Nih , Pesaing Honda CBR250RR dari Yamaha Bakal Hadir Tahun Depan)
Dengan jarak tempuh yang tidak jauh berbeda, Kisman pun mengalami sokbreker bocor saat satu hari setelah motor datang.
"Motor datang sehari, langsung saya bawa jalan ke Jogja dari Purwokerto, jarak tempuh sekitar 300 km," ucap Kisman kepada GridOto.com.
"Jalan yang saya lewati enggak banyak yang rusak karena kebanyakan lewat jalan raya," sambung Kisman.
Lalu apakah ada efek yang dirasakan setelah sokbreker bocor?
(BACA JUGA:Cara Ganti Ban Kempis Di Pinggir Jalan Yang Aman Dan Benar)
Editor | : | Bimo Aribowo |
KOMENTAR