GridOto.com-Untuk menjual mobil Anda, ada banyak saluran pemasaran yang bisa dimanfaatkan.
Berikut beberapa saluran yang bisa Anda manfaatkan untuk menjual mobil.
Masing-masing memiliki efektivitas yang berbeda-beda.
1. Tempel Kertas Atau Stiker Di Mobil
Ini merupakan langkah menjual mobil paling murah.
Anda tinggal menempelkan kertas atau stiker di kaca dengan tulisan dijual yang disertai nomor telepon.
Mobil pun masih dapat digunakan pemiliknya untuk mobilitas sehari-hari atau diparkir di tempat-tempat keramaian.
Calon pembeli dapat langsung melihat kondisi kendaraan secara langsung.
Namun, efektivitasnya tak terlalu bagus, karena saat berjalan tak banyak orang memperhatikan.
Makanya cara ini disarankan bagi Anda yang ingin menjual mobil secara santai dan memiliki mobil unik yang menarik perhatian.
(BACA JUGA: Cara Mudah Hilangkan Baret Di Bodi Mobil, Bisa Dicoba Di Rumah Nih)
2. Koran
Menggunakan koran merupakan salah satu cara tradisional dalam menjual mobil bekas.
Ada beberapa koran yang menyediakan iklan baris bagi Anda yang mau menjual mobil bekas.
Namun, untuk iklan di koran, Anda perlu memperhatikan oplah terlaku di kota Anda.
Meski koran A merupakan koran nasional, tapi belum tentu di daerah tersebut memiliki jumlah pembacanya banyak atau menjadi koran favorit untuk berburu mobkas.
Contohnya bila Anda berdomisili di Jakarta, Pos Kota merupakan sarana yang kami anggap paling efektif.
Selain itu, saat ini minat orang membeli koran mulai menurun, kebanyakan sudah beralih ke media digital.
(BACA JUGA: Tips Pasang Dash Cam Atau Kamera Dasbor Di Mobil Anda)
3. Situs Jual Beli Mobil Bekas
Dibanding dua cara di atas, menawarkan mobil Anda di situs jual beli mobil bekas merupakan cara yang paling efektif saat ini.
Anda mendaftar di situs tersebut, lalu memotret kondisi mobil, mengisi data-data mobil serta kontak Anda, dan langsung upload.
Selain mudah dan gratis, makin gampangnya koneksi internet dan semakin banyaknya situs car listing mobil bekas ini membuat jangkauan pemasarannya pun semakin luas.
(BACA JUGA: Ini Penyebab Timbulnya Jamur Di Kaca Mobil, Sepele Banget Lho)
Menjual kendaraan Anda ke showroom mobil bekas merupakan cara tercepat untuk segera bertransaksi.
Apalagi kalau mobil Anda tergolong varian populer alias banyak yang cari.
Sayangnya, lantaran mobil Anda diperuntukkan sebagai barang dagangan kembali, wajar bila harga yang ditawarkan di bawah pasaran.
Beragam alasan dan kondisi digunakan pihak showroom untuk menjatuhkan harga kendaraan Anda.
Namun, jika ingin cepat mendapat uang, inilah cara yang paling efektif.
(BACA JUGA: Jangan Sembarangan Bersihkan Lumpur Di Bodi Mobil, Begini Caranya)
5. Titip Jual Di Bengkel
Selain tempat untuk perbaikan, bengkel juga dapat dimanfaatkan untuk ajang jual beli mobil.
Apalagi bila Anda sudah berlangganan cukup lama di bengkel tersebut.
Titip jual sudah jamak dilakukan.
Transaksi biasanya diawali dari obrolan lepas antara pemilik atau mekanik bengkel dengan konsumennya.
Bila ada yang tertarik, maka Anda sebagai pemilik mobil yang hendak di jual akan dihubungi pihak bengkel.
Namun, tingkat efektivitasnya kurang baik dibanding pasang di situs internet dan showroom mobil bekas.
(BACA JUGA: Ini Tips Agar Bilah Wiper Mobil Anda Tetap Awet)
6. Klub Otomotif
Klub otomotif dapat dimanfaatkan untuk ajang jual beli mobil.
Tentu Anda perlu menyesuaikan mobil dengan klubnya.
Menjual mobil ke sesama anggota klub bisa menguntungkan.
Mobil modifikasi yang biasanya harganya jatuh, bisa ditawar tinggi di sini.
Atau misalnya mobil Anda termasuk tipe yang jarang, lebih mudah mendapatkan peminat di klub ketimbang masyarakat biasa.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR