GridOto.com - Awan gelap sempat menyelimuti sirkuit sebelum race 1 MXGP Indonesia-Pangkal Pinang (1/7/2018).
Pembalap KTM, Jeffrey Herlings, yang memegang pole, berhasil melakukan start bagus dan memimpin lomba.
Sang rekan, Antonio Cairoli, mengikuti Jeffrey Herlings di belakang.
Pembalap terkenal lain, seperti Gautier Paulin, Romain Febvre, dan Clement Desalle mengikuti keduanya.
Sampai menyisakan 28 menit, Herlings masih memimpin dengan gap cukup dari Antonio Cairoli.
(BACA JUGA:Inilah Motor yang Dipakai Tim HRC di Ajang MXGP. Ternyata Pengembangan dari CRF!)
Jelang 24 menit terakhir, Cairoli menipiskan jarak dengan Herlings.
Sisa 21 menit, Cairoli untuk pertamakalinya memimpin balap, merebutnya dari sang rekan.
Perlahan, Cairoli mulai menjauh dan bikin gap sampai enam detik dari Herlings.
Pembalap Jerman, Max Nagl, mengalami masalah dan akhirnya harus keluar dari balapan.
Semenit setelah itu, hujan mulai turun, Cairoli sudah sangat jauh, unggul 15 detik.
(BACA JUGA:Meski Belum Pernah Juara Dunia MotoGP, Tapi Inilah Pentingnya Dani Pedrosa Buat Yamaha)
Yang seru adalah perebutan posisi ke-3, melibatkan Desalle dan Gasjer.
Desalle mengamankan posisi ke-3 dan mulai mendekati Herlings di posisi ke-2.
Herlings masih terlalu kuat dan mengakhiri balap di posisi ke-2.
Cairoli menang dengan selisih 10 detik.
Berikut hasilnya
KOMENTAR