Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lihat Nih Ducati Pakai Baju Iron Man, Klop Sama 2 Helm-nya

Ivan Casagrande Momot - Selasa, 26 Juni 2018 | 20:10 WIB
Ducati Street Fighter 848 Iron Man
Wawa
Ducati Street Fighter 848 Iron Man

GridOto.com - Ada Ducati Street Fighter 848 keluaran tahun 2013 pakai baju Iron Man yang tampil mencolok.

Sekujur bodi Street Fighter 848 milik Senoaji Reza Izullhaq ini dipercayakan kepada airbrush artist Andra Infinity.

Menariknya sebelum memiliki motor ini, si pemilik lebih dulu punya helm HJC tema Iron Man.

Enggak cuma 1 tapi langsung 2 sekaligus model HJC Iron Man lama dan versi yang terbaru.

"Saya suka filosopi warna dari Iron Man yakni merah dengan emas yang sama seperti hidup saya untuk mendapatkan emas harus berdarah-darah," bilang Onez panggilan akrab Senoaji.

Ducati Street Fighter 848 Iron Man
Wawa
Ducati Street Fighter 848 Iron Man
Seluruh bodi yang airbrush mulai dari headlamp, tangki, pelek, frame dan sisi bagian dalam cover mesin yang ditempuh dalam pengerjaan 5 bulan.

"Biaya airbrush sekitar 25 juta dan motor ini saya beri nama Mark 848 yang mana Mark adalah nama armor Iron Man dan 848 adalah cc motor ini," terang Onez pada GridOto.com

Ducati Street Fighter 848 Iron Man
Wawa
Ducati Street Fighter 848 Iron Man
Menariknya tema Iron Man yang tertuang pada Street Fighter 848 ini inspirasinya dari helm HJC.

"Grafis dan warna ambil dari helm HJC lengkap dengan logo Iron Man yang dituangkan pada tutup tangki," kata Onez.

Ducati Street Fighter 848 Iron Man
Wawa
Ducati Street Fighter 848 Iron Man

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa