Bahkan rute bus wisata pun akan mengikuti jadwal tersebut.
Misalnya, untuk wisata budaya, bus akan berkeliling daerah khas Betawi.
Sementara, untuk tema wisata seni budaya, bus gratis akan membawa wisatawan ke museum.
"Kita siapkan nanti di titik-titik mana yang kita angkut," kata Andri.
(BACA JUGA : Jelang Asean Games, BPTJ Siapkan Lajur Khusus Untuk Para Atlet)
Bus wisata gratis untuk Asian Games 2018 mulai beroperasi pada 18 Agustus hingga 2 September 2018.
Hal ini dilakukan untuk menekan penggunaan kendaraan pribadi di Jakarta selama Asian Games 2018 berlangsung.
Wah udah enggak sabar nih menunggu bus wisata gratis!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Atlet dan Wisatawan Bisa Nikmati Bus Wisata Gratis Selama Asian Games
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR