Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Bingung... Baru Juga Diparkir, Honda CR-V Langsung Terbakar Sendiri

Ditta Aditya Pratama - Senin, 25 Juni 2018 | 15:55 WIB
Honda CRV terbakar sendiri di Kediri
Tribun Jatim
Honda CRV terbakar sendiri di Kediri

GridOto.com - Secara logika, memang kecil kemungkinan mobil bisa terbakar sendiri, apalagi mobil tersebut dalam kondisi diparkir.

Namun kejadian yang terjadi di Kota Kediri ini memang bikin bingung Sob!

Kebakaran hebat ini menimpa mobil Honda CR-V warna silver nopol AG 1633 AT.

Kebakaran Mobil ini terjadi saat pemiliknya memarkir kendaraannya di Jalan Dhoho depan Hotel Penataran, Kota Kediri, Senin (25/6/2018).

(BACA JUGA: Awas, 5 Modus Ini Paling Sering Dipakai Maling dan Begal Motor)

Kebakaran ini mengakibatkan kendaraan hangus bagian mesinnya.

Api yang berkobar dapat segera dipadamkan setelah didatangkan satu unit mobil PMK Kota Kediri.

Akibat kebakaran membuat arus lalulintas di sepanjang Jalan Dhoho menjadi tersendat karena polisi menutup jalan untuk proses pemadaman satu unit mobil PMK. Akibatnya terjadi penumpukan kendaraan mobil dan motor yang masuk Jalan Dhoho.

Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut karena saat kejadian pemiliknya Bahrudin (52) warga Desa Bulu, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri sedang berbelanja plastik di toko dekat TKP kebakaran.

(BACA JUGA: Waduh Pembalap MotoGP Andrea Dovizioso Mengalami Kecelakaan di Motocross)

Sejumlah saksi mata menuturkan kebakaran diawali munculnya asap tebal dari bagian kap mesin mobil Honda CR-V.

Asap itu semakin membesar hingga muncul kobaran api yang melalap bagian mesin.

Kontan saja kebakaran itu membuat panik warga yang ada di sekitar TKP. Karena api dengan cepat melalap bagian depan mobil hingga hangus.

Warga kemudian ada yang berinisiatif menelepon petugas PMK untuk segera melakukan pemadaman.

(BACA JUGA: Habis Dipakai Riding, Yuk Bikin Kinclong Kaca Helm Pakai Uang Rp 10 Ribu)

"Awalnya muncul asap yang kemudian apinya sudah berkobar. Saat terbakar mobil dalam kondisi berhenti dan diparkir," ungkap Andri (35) saksi mata di TKP.

Api segera dapat dipadamkan setelah satu unit mobil PMK tiba di TKP. Mengetahui mobilnya terbakar Bahrudin terlihat syok.

"Pemiliknya shock karena tidak mengira mobil yang diparkir tiba-tiba terbakar," tambahnya.

Karena penyebab kecelakaan masih belum diketahui, polisi langsung memasang police line dan melakukan penyelidikan.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Mobil Diparkir Tiba-tiba Terbakar di Jalan Dhoho Koto Kediri, Pemiliknya Syok

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa