Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Mengecek Ketinggian Air Radiator Yamaha NMAX, Biar Enggak Overheat

Luthfi Anshori - Rabu, 20 Juni 2018 | 20:54 WIB
Jendela pengecekan ketinggian air radiator
Fadhliansyah
Jendela pengecekan ketinggian air radiator

GridOto.com - Yamaha NMAX menggunakan sistem pendinginan dengan radiator.

Tapi radiator juga memerlukan perawatan agar dapat bekerja maksimal.

Seperti selalu memantau kondisi ketinggian air radiator misalnya.

Selain itu, air radiator juga wajib diganti pada kilometer tertentu.

(BACA JUGA:Butuh Perjuangan Ekstra Nih! Mulai Pekan Depan, Materi Ujian SIM Bakal Ditambah Lagi)

Untuk penggantian, disarankan maksimal setiap 12.000 km sekali.

Sedangkan untuk pengecekan ketinggian air radiator wajib dilakukan setiap kelipatan 4.000 km sekali.

Untuk mengecek ketinggian air radiator di NMAX gampang banget nih, sob.

Pertama, posisikan motor di tempat yang rata dengan menggunakan standar tengah.

(BACA JUGA:HJC Rilis Helm dengan Livery Unik ala Monster Inc, Bikin Kamu Serasa Dipelototin di Jalan!)

Soalnya, kalau tempatnya enggak rata dan pakai standar samping, pembacaan ketinggian air radiator jadi enggak akurat.

Posisikan motor dengan standar tengah
Fadhliansyah
Posisikan motor dengan standar tengah

Lalu pastikan memeriksa ketinggian dalam kondisi mesin dingin, soalnya ketinggian akan berbeda sesuai dengan suhu mesinnya.

Selanjutnya tinggal memeriksa ketinggian air radiator dari jendela pengecekan yang berada di bawah dek sebelah kanan.

Akan terlihat huruf 'L' yang menjadi tanda batas minimum.

Jendela pengecekan ketinggian air radiator
Fadhliansyah
Jendela pengecekan ketinggian air radiator

(BACA JUGA:Tinggi Boleh Jauh Beda, Dani Pedrosa dan Pria Ini Sama-Sama Andalkan Tangan Kanan)

Pastikan ketinggian air radiator di atas tanda 'L', jika di bawahnya sebaiknya air radiator segera ditambah.

Cara menambahnya pun mudah, cukup buka alas pijakan kaki sebelah kanan dengan cara ditarik.

Alas pijakan di dek sebelah kanan
Fadhliansyah
Alas pijakan di dek sebelah kanan

Dan akan terlihat tutup reservoir air radiator, tinggal tuang air radiator sampai melebihi batas 'L'.

Tarik alas untuk menambah air radiator
Fadhliansyah
Tarik alas untuk menambah air radiator

Gimana, mudah kan?

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Supra Bapak Idaman Pegawai Bank Plecit, Bisa Jalan 385 Km Sekali Full Tank

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa