GridOto.com - Seatbelt atau sabuk pengaman merupakan alat keselamatan yang wajib digunakan saat berada di dalam mobil, terutama bagi si pengemudi.
Pasalnya, seatbelt memiliki fungsi untuk mencegah dan mengurangi risiko cedera pada tubuh saat terjadi benturan keras.
Jika tidak menggunakan seatbelt, kamu bisa didenda Rp 250 ribu sob.
(BACA JUGA: Motor Valentino Rossi Pakai Senjata Baru di MotoGP Catalunya, Pelototin Ban Belakangnya!)
Tak hanya itu, kejadian yang dialami wanita cantik dari akun Instagram @mechanic.memes berikut ini tampaknya dapat menjadi contoh ringan.
Wanita cantik tersebut duduk tanpa menggunakan seatbelt dengan kaki diletakkan di atas dasbor.
Saat mobil hendak mengerem, wanita tersebut langsung terperosok ke kolong dasbor.
Wanita itu tak bisa melepaskan dirinya dan meminta pertolongan kepada orang yang merekam video ini.
Penasaran seperti apa? GridOto.com sudah menyiapkan videonya nih sob!
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Instagram/mechanic.memes |
KOMENTAR