Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lewis Hamilton Kalah di GP F1 Kanada, Bos Mercedes Kasih Penjelasan

Fendi - Selasa, 12 Juni 2018 | 13:34 WIB
Lewis Hamilton tetap yakin pada kru tim Mercedes yang telah bekerja keras di GP F1 Kanada
mercedesamgf1.com
Lewis Hamilton tetap yakin pada kru tim Mercedes yang telah bekerja keras di GP F1 Kanada


GridOto.com – Tim Mercedes diharapkan menikmati akhir pekan yang bagus pada GP F1 Kanada setelah tiga tahun menang, nyatanya pembalap unggulannya finish kelima.

Lewis Hamilton menjadi raja di sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal, Kanada dengan enam kali menang.

Dalam tiga tahun terakhir juara dunia empat kali itu selalu finish terdepan bersama tim Mercedes.

Sayang, Mercedes gagal membawa Lewis Hamilton ke podium tertinggi lagi.

(BACA JUGA: Ini Jadwal MotoGP Catalunya, Ada Pembalap Indonesia Juga di Moto2!)

Pada putaran ketujuh ini, Mercedes menunda upgrade mesin mobil mereka.

Sementara Ferrari sebagai saingan mereka, memliki performa kuat setelah mobil Sebastian Vettel mengalami pembaruan dan menempatkannya di pole position.

Valtteri Bottas yang start dari posisi kedua hampir disalip pembalap Red Bull Max Verstappen tak lama setelah start GP F1 Kanada
mercedesamgf1.com
Valtteri Bottas yang start dari posisi kedua hampir disalip pembalap Red Bull Max Verstappen tak lama setelah start GP F1 Kanada

Usai lomba, Hamilton harus puas berada di posisi kelima.

Rekan setimnya Valtteri Bottas yang tidak pernah mengancam posisi Vettel di depan sata lomba, naik podium kedua.

Akibatnya, Hamilton menyerahkan posisi puncak klasemen kepada Sebastian Vettel dengan selisih hanya 1 point.

Bos tim Mercedes Toto Wolff telah mengakui kepedulian pada penampilan mereka dibandingkan dengan Ferrari.

“Kami datang ke Montreal dengan mengharapkan mobil kami menjadi sangat kuat dan kami meninggalkan Montreal di mana kami tidak seharusnya berada,” kata Toto Wolff, dikutip GridOto.com dari express.co.uk.

(BACA JUGA: Bendera Finish Salah Berkibar di F1 Kanada, Daniel Ricciardo Dirugikan)

“Tidak ada pola historis mobil yang kuat di sirkuit tertentu dan lemah pada sitkuit yang lain,” lanjutnya.

“Saya masih berpikir kami tidak cukup bagus di Monako dan Singapura,” ujarnya mengenai sirkuit yang treknya sempit.

Pada balapan berikutnya di sirkuit Paul Ricard, Prancis, Mercedes akan memperkenalkan upgrade mesin mereka.

Editor : Fendi
Sumber : express.co.uk

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa