Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pilihan Merek Bak Kopling Transparan, Cuma Bisa Buat Motor Yamaha

Luthfi Anshori - Rabu, 13 Juni 2018 | 20:48 WIB
Ini Pilihan Harga Bak Kopling Transparan
bukalapak
Ini Pilihan Harga Bak Kopling Transparan

GridOto.com Bak kopling pada motor umumnya terbuat dari bahan babet dan modelnya tertutup.

Namun, saat ini ada part bak kopling aftermarket yang modelnya transparan.

Jadi, komponen bagian dalam kopling bisa terlihat dari luar.

Bagi yang penasaran ingin memasang di motornya, ada beberapa pilihannya nih.

(BACA JUGA : Gara-gara Benda Seharga Rp 3 Ribu Ini Bikin Maling Motor Terjungkal, Cocok Nih Buat Pengaman Hemat)

Dijelaskan Dwi Sulistyo Hartoni, Kepala Mekanik TDR Technology Center, Jakarta Timur, untuk merk TDR di jual seharga Rp 1.040.000.

"Bak kopling transparan TDR ini bisa untuk motor-motor Yamaha R15, Xabre, MX-King dan V-Ixion saja," ujar Dwi kepada GridOto.com.

Sedangkan untuk merek lain seperti Racing Boy (RCB) di jual di atas harga TDR.

“Untuk RCB harganya Rp 1,5 juta dan ada juga buatan lokal, kalau buatan lokal custom lebih murah hanya Rp 950 ribu,” ucap Ferbus dari Saiisoku Part, yang menjajakan bak kopling transparan.

Merek RCB ada empat pilihan warna, perbedaannya hanya pinggir kaca transparan saja.

“Warna bak kopling sama hitam bedanya di pinggir kaca ada biru, merah, silver, dan gold,” terang Ferbus.

(BACA JUGA : Serba-serbi Mudik Lebaran, 7 Tulisan Kocak di Belakang Motor Saat Mudik)

Sayangnya bak kopling transparan saat ini hanya tersedia untuk motor-motor Yamaha saja, seperti Yamaha V-ixion, Yamaha YZF-R15, Jupiter MX King dan Yamaha Xabre.

 

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Minat Mobil Bekas Toyota Kijang Innova Bensin Model Awal, Harganya Tinggal Segini Akhir 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa