GridOto.com - Baru-baru ini rumah lelang Coys telah menemukan tambang emas yang sebenarnya untuk pencinta otomotif.
Namun emas yang dimaksud ada di dalam sebuah kontainer yang berada di selatan Inggris.
Tidak ada yang spesial saat sekilas barang-barang itu ditemukan, tetapi jika kalian lebih teliti, onderdil ini adalah milik mobil-mobil klasik yang bernilai lebih dari Rp 18 miliar.
Koleksi di dalam kontainer ini adalah barang-barang milik mobil seperti Ferrari, Maserati, dan Abarth.
(BACA JUGA: Tampil Racy, Honda CBX750 Ambil Inspirasi Ferrari Testarossa)
Ini juga akan menjadi kesempatan bagi pemilik mobil seperti Ferrari 250 SWB, 250 GTO, 275, Daytona Competizione, F40, dan 512LM untuk mendapatkan onderdil aslinya.
Hebatnya, masih banyak onderdil tersebut masih ada dalam kotak kayu asli yang ada sejak 1960-an.
Bahkan beberapa dari barang tersebut masih terbungkus dengan kertas minyak.
Chris Routledge, direktur pelaksana, menghabiskan beberapa hari terakhir ini untuk mencari harta karun tersebut.
Dirinya mengatakan, "Sesuatu dalam skala ini dan pentingnya kelangkaan mobil-mobil yang terkait dengan mereka belum pernah terjadi sebelumnya."
(BACA JUGA: Jangan Kaget! Ini Lho 7 Mobil Ferrari Klasik Yang Pernah Terjual Dengan Harga Fantastis)
"Kita memang sedang mencari suku cadang senilai satu juta pound, mungkin lebih, dan saya belum pernah melihat hal seperti ini," tambahnya.
'Ini gua Aladdin yang akan membangkitkan gairah orang di seluruh dunia. Ada roda kawat di kotak kayu asli mereka, karburator di kertas pembungkus asli yang diminyaki, pipa knalpot, pemanggang radiator, dasbor, daftar lainnya juga masih berlanjut," ujarnya.
Dia juga mengatakan, "Saya merasa agak seperti Howard Carter mengungkap makam Tutankhamen pada tahun 1922; setiap kali kita memindahkan satu kotak atau barang, ada hal lain yang sangat menarik untuk disembunyikan."
Bagian-bagian mobil ini sebenarnya adalah koleksi pribadi, yang pemiliknya meninggal beberapa tahun lalu.
(BACA JUGA: Begini Bentuk Supecar Kalau Jadi Mobil Off-road, Ada Tendanya Lagi di Atap)
Barang-barang ini juga akan dilelang pada tanggal 29 Juni di Blenheim Palace.
Nah, ini kesempatan untuk pencinta mobil klasik untuk membeli harta karun yang tidak ada duanya ini.
Kira-kira siapa nih yang mau mengincar salah satu onderdil tersebut?
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Motor1.com |
KOMENTAR