Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polantas Manfaatkan Momen Mudik Buat Beri Dukungan Untuk Asian Games 2018

Agilvi Oktora Nurradifan - Minggu, 10 Juni 2018 | 20:20 WIB
Sejumlah Polisi Lalu Lintas dari Polda Jabar dan Polres Bandung mensosialisasikan Asian Games 2018
Tribunnews
Sejumlah Polisi Lalu Lintas dari Polda Jabar dan Polres Bandung mensosialisasikan Asian Games 2018

GridOto.com - Sejumlah Polisi Lalu Lintas dari Polda Jabar dan Polres Bandung mensosialisasikan Asian Games 2018.

Mereka memanfaatkan momen mudik lebaran 2018.

Dilansir dari Tribunnews.com, sejumlah polisi menempelkan stiker dukungan dalam penyelenggaraan Asian Games.

Stiker dengan bertuliskan 'TNI-POLRI Siap Mengamankan dan Menyukseskan Asian Games 2018', dipasang ke badan kendaraan.

Kegiatan sosialisasi Asian Games 2018 ini dipimpin Kasubdit Dikyasa Dir Lantas Polda Jabar Kompol Maria Horet Hera bersama belasan Wanita Polisi Mojang Lodaya Polda Jabar dan Wanita Polisi Satlantas Polres Bandung.

(BACA JUGA: Ngawur! Menghindari Macet, Banyak Mobil Terabas Pembatas Jalan untuk Masuk Contraflow)

"TNI/Polri siap mengamankan dan menyukseskan Asian Games 2018," ujar Maria Horet Hera.

Stiker Sosialisasi Asian Games ini, dipasang di sejumlah mobil semisal bus dan sepeda motor pemudik yang melintasi Jalan Raya Cileunyi.

Striker-stiker itu dipasang di kap depan bus, kaca, dan kap belakang bus.

"Kami menyosialasikan perhelatan olahraga ini ke masyarakat, khususnya kepada para pemudik yang melintasi jalur Cileunyi dengan menempelkan stiker Asian Games pada kendaraan mereka," kata Maria Horet Hera di exit tol Cileunyi.

Menurutnya sosialisasi Asian Games 2018 ini dilakukan di jalur mudik yang ada di Jawa Barat, di antaranya di jalur Cileunyi, Nagreg, Limbangan, Cikopo, dan lainnya.

(BACA JUGA: Gercep! 200 Unit Motor Peserta Mudik Balik Bareng Honda 2018 Sudah Sampai Solo dengan Selamat)

Selain membagikan stiker sosialisasi Asian Games. Para wanita polisi ini juga membagikan peta jalur mudik di Jawa Barat.

"Peta mudik ini, tujuannya untuk memberikan informasi situasi terkini dan jalur. Dari nilai jalur protokol atau alteri, begitu juga jalur alternatif MK mudik dan balik. Selain itu cara bertindak juga dituangkan di peta mudik tersebut," katanya.

Asian Games 2018 akan berlangsung mulai 18 Agustus 2018 di Jakarta dan Palembang.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Manfaatkan Momen Mudik, Polantas Pasang Stiker Sosialisasi Asian Games 2018 di Cileunyi.

Editor : Hendra
Sumber : tribunnews

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa