GridOto.com - Indonesia tengah berambisi menjadi salah satu negara penyelenggara MotoGP di tahun 2020.
Berdasarkan kabar yang beredar sejauh ini, terdapat tiga kota yakni Bogor, Palembang, dan Lombok, yang siap menjadi tuan rumah venue MotoGP di Indonesia.
Lantas, bagaimana kepastian mengenai kabar tersebut?
"Kepastiannya tentu belum, biar nanti pihak operatornya lah berkomunikasi lewat IMI," ujar Imam Nahrawi, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, beberapa hari yang lalu di Serpong.
(BACA JUGA: Mudik Tetap Sehat, Ini Makanan dan Minuman yang Sebaiknya Dikonsumsi)
Ia juga mengaku, saat ini dirinya belum berkomunikasi lebih lanjut dengan IMI terkait masalah tersebut.
"Jadi nanti saya akan minta laporan ke IMI," tambahnya.
Terkait dengan ketiga kota yang kini 'berebut' menjadi tuan rumah MotoGP, Imam mengaku hal tersebut akan berdampak bagus.
"Bagus lah, semakin banyak semakin bagus," tutup Imam.
(BACA JUGA: Polisi Imbau Pemudik Tidak Gunakan Bahu Jalan Untuk Istirahat)
Hm.. Menarik ditunggu nih sob, menurut kalian kota mana yang paling cocok jadi tuan rumah MotoGP?
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR