GridOto.com-Mobil tua atau di kalangan penggemarnya akrab dipanggil motuba (mobil tua bangka) adalah jenis mobil dengan usia pakai yang rata-rata sudah 10 tahun lebih.
Bukan tidak mungkin jika Anda memiliki mobil tua dan ingin dibawa untuk perjalanan mudik pada Lebaran kali ini.
Perlu persiapan lebih dan khusus agar mobil tua Anda siap diajak jalan jauh.
Sistem pendingin mesin mendukung kinerja mesin itu sendiri agar tetap optimal dan tidak overheat.
Mengingat mesin mobil tua sudah cukup uzur dan rawan overheat atau mogok jika sistem pendingin tidak bekerja dengan baik.
(BACA JUGA: Kasus Nissan Elgrand Tanpa Ban Cadangan: Ini Teknologi Run Flat Tires)
Periksalah kondisi radiator dan semua hal yang berhubungan dengannya seperti kipas, baik yang visco maupun elektris, belt hingga water pump.
Perhatikan juga sirip radiator, jika terlalu banyak area yang penyok segera perbaiki karena sirip yang penyok membuat aliran udara tidak maksimal sehingga kinerja kipas berat dan mesin mudah overheat.
Lakukan penggantian radiator coolant agar suhu kerja mesin tetap optimal serta memastikan cadangan coolant di tangki reservoir dalam batas ideal, tidak lebih dan tidak kurang.
Jika tangki reservoir berkurang, berarti ada kebocoran radiator.
Masalah yang bisa Anda deteksi pada sektor sistem pendingin mesin jika bermasalah mesin akan mengalami overheat.
(BACA JUGA: Tips Mudik Pakai Mobil Matik, Hindari Manuver Cepat di Tikungan)
Bisa juga apabila mesin mengalami knocking atau ngelitik, berarti ada masalah pada sistem radiator mobil.
Segera bawa ke bengkel radiator sebelum melakukan perjalanan mudik dengan mobil tua Anda.
Demikian artikel Tips Mudik Lebaran 2018 dari GridOto.com.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR