Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Mega Pro Jadi Supermoto Gini Habis Rp 50 Juta Sob

Ivan Casagrande Momot - Kamis, 7 Juni 2018 | 11:14 WIB
Honda New Mega Pro Supermoto dengan Frame CRF 450
Wawa
Honda New Mega Pro Supermoto dengan Frame CRF 450

GridOto.com - Buat modifikasi Honda New Mega Pro menjadi supermoto seperti ini butuh budget yang lumayan.

Hanya mesin Mega Pro saja yang diambil dan dikawinkan dengan frame kepunyaan Honda CRF 450 untuk menjadikan supermoto yang dikerjakan CAOS Custom Bike.

"Biaya modif dantermasuk beli mesin semuanya habis 50 jutaan," kata Dedy Kurniawan pemilik supermoto ini. 

Honda New Mega Pro Supermoto dengan Frame CRF 450
Wawa
Honda New Mega Pro Supermoto dengan Frame CRF 450
Tak hanya frame tapi suspensi model upside down, shock belakang dan swing arm juga comot kepunyaan CRF 450.

"Paling lumayan harganya sih frame dan keseluruhan part CRF 450 ini belinya dicicil jadi enggak terasa," terang Dedy pada GridOto.com

Honda New Mega Pro Supermoto dengan Frame CRF 450
Wawa
Honda New Mega Pro Supermoto dengan Frame CRF 450
Untuk urusan knalpot supermoto ini menggunakan silincer Kawasaki KLX 150 BF yang dirasa Dedy pas dengan model dan ukurannya.

"Biar sama 150 cc makanya pakai knalpot KLX 150 BF dan perlu penyesuaian pada leher knalpot," kata Dedy.

Memang tak terasa yah jika modifikasinya dicicil dengan hunting part satu persatu seperti supermoto milik Dedy ini.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Persiapan Liburan Natal, Ban Nissan Grand Livina Dijual Mulai Segini, Berikut Mereknya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa