Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cegah Kecelakaan Selama Mudik, Satlantas Polres Kendal Pasang Reflektor Jalan

Anton Hari Wirawan - Selasa, 5 Juni 2018 | 09:25 WIB
Pemasangan reflektor jalan oleh Satlantas Polres Kendal
Tribrata News Polda Jateng
Pemasangan reflektor jalan oleh Satlantas Polres Kendal

GridOto.com - Untuk mencegah kecelakaan selama arus mudik dan balik Lebaran 2018, Satuan Lalu Lintas Polres Kendal melakukan pemasangan reflektor di beberapa lokasi ruas jalan (3/6/2018).

Dikutip dari Tribrata News Polda Jateng, Kapolres Kendal AKBP Adiwijaya, S.I.K. melalui Kasat Lantas AKP Edy Sutrisno, S.H., M.H., reflektor berbentuk lingkaran ini dipasang di tepi ruas jalan serta median jalan yang merupakan titik black spot atau lokasi rawan kecelakaan, terutama di jalur pantura wilayah Kendal.

Ia juga menjelaskan pemasangan reflektor 'mata kucing' tersebut, guna membantu konsentrasi para pengendara kendaraan bermotor saat melintas lokasi rawan kecelakaan.

“Dengan reflektor yang memantulkan cahaya ini, diharapkan dapat menambah konsentrasi pemudik maupun pengendara lainnya sehingga menambah rasa aman dan kenyamanan serta bisa selamat sampai tujuan,” ujar AKP Edy Sutrisno.

(BACA JUGA: Tips Aman Mudik Pakai Kendaraan Pribadi dari Kemenhub, Apa Aja Sih?)

Lebih lanjut, pemasangan reflektor ini untuk mencegah jatuhnya korban meninggal dunia di wilayah hukum Polres Kendal selama giat Operasi Ketupat Candi 2018 yang akan segera berlangsung.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tahu, Ternyata Ini 3 Penyebab Setir Getar Saat Mobil Dibuat Ngebut

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa