GridOto.com - Pengendara motor Yamaha V-Ixion terlibat kecelakaan di Jln. Ahmad Yani Surabaya, Jawa Timur.
Kecelakaan ini terekam dalam video dengan durasi kurang lebih dari satu menit.
Terlihat V-Ixion melaju kencang di jalur kanan menyalip sebuah rombongan motor gede.
Pengendara V-Ixion itu sukses melewati rombongan moge tersebut.
Namun kemudian, ia tampak kaget akan adanya becak di tengah jalan.
(BACA JUGA: Geleng-geleng! Penjual Bensin Eceran di Daerah Ini Mengaku Untung RP 500 Ribu Per Hari)
Dia mencoba menghindari becak yang jalannya pelan.
Pengendara V-Ixion itu lantas membanting setang kiri untuk menghindari tabrakan dengan becak.
Antispasi pengendara V-Ixion berhasil dan luput tabrakan dengan becak.
Nahas, pengendara motor V-Ixion yang sudah banting kiri harus menghindari Aerox yang melaju ke tengah.
Tabrakan kedua motor itu pun tak terelakkan.
(BACA JUGA: Akhirnya! Video Valentino Rossi Tunjukin Helm Baru di MotoGP Italia)
Kejadian itu diposting di Instagram akun @fakhrihp_.
Pengendara Yamaha V-Ixion diduga enggak bisa menyeimbangkan kondisi motor saat menghindari becak.
Lantas menyenggol ban belakang Yamaha Aerox yang berada di depannya.
Pengendara V-Ixion tersebut langsung terjatuh dan terseret beberapa meter di aspal.
Sedangkan pengendara Yamaha Aerox di depannya terus melaju.
(BACA JUGA: Sadis! Dikira Jalur Perkebunan Ternyata Jalur Kayak Sungai Ini Jalur Mudik Sob)
Pengendara Aerox tetap seimbang dan tidak nggak jatuh.
Lebih jelasnya tonton videonya berikut ini;
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Instagram/@fakhrihp_ |
KOMENTAR