Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tidak Ingin Mobil Mogok Saat Perjalanan Mudik? Kenali Penyebabnya

Radityo Herdianto - Selasa, 29 Mei 2018 | 07:38 WIB
Ilustrasi mobil yang mogok di pinggir jalan
Ilustrasi mobil yang mogok di pinggir jalan

GridOto.com-Dalam bulan Ramadan ini, perjalanan mudik ke kampung halaman menjelang lebaran nanti memerlukan mobil dengan kondisi yang prima.

Mengingat mudik merupakan perjalanan jauh, jangan sampai gangguan pada mobil mengganggu kenyamanan perjalanan Anda.

Yang menjadi problem umum saat mudik adalah mobil mogok.

Menurut Dokter Mobil Indonesia, Anda bisa mencegah penyebab mobil mogok dengan mengetahui dan mengatasi beberapa penyebabnya berikut.

1. Arus listrik ke terminal dan koil turun

(BACA JUGA: Fakta-fakta Mengenai Kunci Immobilizer, Mulai Cara Kerja Hingga Proses Duplikasi)

Penyakit umum yang terjadi pada mobil berumur lima tahun lebih.

Karena tegangan arus listrik ke koil yang mulai menurun, menyebabkan proses pembakaran tidak maksimal akibat dari pemantik api tidak mendapat aliran listrik.

Deteksinya dengan periksa kabel distributor dan ditempelkan pada bodi mobil, apabila saat distart terdapat percikan api, arus listrik masih ada.

2. Arus listrik aki lemah

Penyebabnya bisa berasal dari koneksi kabel terminal positif dan negatif yang kendur, alternator bermasalah, serta aki yang sudah tekor.

Jika masalah ada pada bagian aki, awali pemeriksaan dengan melihat koneksi kabel aki apakah sudah terpasang benar atau belum.

(BACA JUGA: Ini Fakta-fakta Mobkas Nissan Grand Livina Tahun 2013)

3. Alternator aus

Beberapa penyebab alternator aus bisa dilihat dari gulungan kawat tembaga putus, diode putus, dan kabel berkarat.

Apabila terjadi pada salah satu penyebab di atas, aliran listrik ke aki sudah cukup sulit bahkan untuk starter mobil pun sudah susah.

4. Sistem pembakaran bermasalah

Bila sistem pembakaran masih menggunakan karburator, umumnya masalah yang terjadi pada saluran bahan bakar yang tersumbat akibat dari setelan klep terlalu rapat atau kotor.

(BACA JUGA: Mesin Porsche 718 Cayman GTS Tidak Bisa Dilihat, Ini Alasannya)

Mendeteksinya cukup mudah, dengan melepas selang karburator dan ujungnya dimasukkan ke botol kemudian start mobil.

Bila bensin masih mengalir cukup lancar, berarti kinerja karburator masih normal, begitu juga sebaliknya.

Bila sistem pembakaran menggunakan injeksi, masalah yang terjadi umumnya pada lubang pin yang tersumbat akibat pemakaian bahan bakar yang tidak sesuai dengan kompresi dan karakter mesin.

Mengatasinya adalah dengan menggunakan cairan injector cleaner untuk mengikis kerak yang menutup lubang pin semprotan bensin.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kebiasaan Isi Air Biasa di Radiator New Xenia, Jangan Kaget Dipalak Water Pump

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa