Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganteng Nih Buat Jadi Referensi Custom Honda CRF250

Adi Wira Bhre Anggono - Sabtu, 26 Mei 2018 | 11:23 WIB
Honda XR250 custom scrambler dari Vertigo Moto & Design.
Vertigo Moto & Design/via Bikebound.com
Honda XR250 custom scrambler dari Vertigo Moto & Design.

GridOto.com - Kenalan dulu sama Honda seri XR, yang merupakan saudara tua dari trail Honda seri CRF.

Lansiran Honda XR ini merupakan salah satu jagoan yang dulunya sering jadi gacoan di ajang balap off-road maupun reli.

Nah, yang nampang di artikel ini basisnya adalah Honda XR250 lansiran tahun 1996 besutan Vertigo Moto & Design dari Amerika Serikat.

Dilansir Bikebound.com, konsepnya adalah scrambler yang terinfluensi dari motokros 2-tak jadul dan reli Dakar.

(Baca juga: Honda XR600 Ini Bisa banget Jadi Referensi Custom Trail)

Honda XR250 custom scrambler dari Vertigo Moto & Design.
Vertigo Moto & Design/via Bikebound.com
Honda XR250 custom scrambler dari Vertigo Moto & Design.

Jadi enggak hanya bentuknya aja yang asal gagah, tapi juga bisa menjadi “tukang garuk tanah” yang sejati.

Untuk itu sang builder memberinya tangki dari Honda CL450 tahun 1971 sebagai hal pertama yang mengisi konsep motor ini.

Tak hanya itu, tangki CL450 juga difungsikan sebagai sebuah kanvas kosong yang dibubuhi sebuah kelir nyentrik.

Yaitu sebuah motif floral pada bagian belakang tangka serta logo nama untuk si motor yang terkesan cukup centil.

(Baca juga: Kena Virus Rally Look, Honda XR500 Jadi Makin Ganas)

Tangki berkelir floral di Honda XR250 besutan Vertigo Moto & Design
Vertigo Moto & Design/via Bikebound.com
Tangki berkelir floral di Honda XR250 besutan Vertigo Moto & Design

Sedangkan untuk menghasilkan stance yang lebih gagah, maka rombakan pada rangka belakang tidak bisa dielakan.

Rangka tersebut dibuat menjadi lebih datar untuk menghasilkan bentuk yang nyaris sejajar seperti scrambler lansiran jadul.

Bagian bawah rangka tersebut juga ikut dibuat bersih, kini karburatornya hanya dibantu dengan sebuah high-flow filter dari K&N.

Tampilan sekitar mesin juga dibuat makin gagah memakai sebuah knalpot custom berbahan stainless steel.

(Baca juga: Si Kuning Nyentrik Hasil Bedah Honda XR250 Jadi Scrambler Lawas)

Dengan konfigurasi 2-into-1, mereka buatkan muffler bergaya megaphone dengan letak yang langsung mendongak ke atas.

Urusan penopang kaki-kaki masih  mempertahankan bawaan dari Honda XR250 yang sudah pasti jangkung.

Honda XR250 custom scrambler dari Vertigo Moto & Design.
Vertigo Moto & Design/via Bikebound.com
Honda XR250 custom scrambler dari Vertigo Moto & Design.

Namun kini ada pelek lansiran Sun dan karet ban Continental TKC 80 yang membuat olahraga garuk tanah makin lancar jaya.

Lalu bagian depan kini dibuat makin resik, dengan sebuah setang enduro ditemani lampu bulat dan sebuah LED foglamp.

(Baca juga: Modif Simpel Honda CRF150L yang Bikin Tampilan Makin ‘Jantan’)

Honda XR250 custom scrambler dari Vertigo Moto & Design.
Vertigo Moto & Design/via Bikebound.com
Honda XR250 custom scrambler dari Vertigo Moto & Design.

Selain itu juga ada stabilizer garpu depan yang ditempeli sepatbor alumunium custom sebagai pemanisnya.

Gagah banget sih ini, cocok jadi referensi custom Honda CRF250.

Oh ya, motif floral-nya keren, bisa mengimbangi tampilannya yang gagah. Betul enggak?

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Bike Bound

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sangar Banget Danilo Petrucci Ikut Reli Dakar 2025, Kali Ini Gak Pakai Motor Lagi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa