Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Agustus, Honda Luncurkan Model Baru, Gelar World Premier di BSD

Iday - Jumat, 25 Mei 2018 | 02:30 WIB
Honda Small RS Concept, mobil konsep yang hadir di ajang otomotif nasional pada April 2018
Dio / GridOto.com
Honda Small RS Concept, mobil konsep yang hadir di ajang otomotif nasional pada April 2018

GridOto.com - Honda Prospect Motor (HPM) akan meluncurkan model baru Agustus 2018 mendatang.

Peluncuran model baru untuk pertama kalinya di dunia ini akan dilakukan bersamaan dengan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di BSD.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Jonfis Fandy, Direktur Marketing dan Aftersales HPM di Jakarta (24/5/2018).

"Kami akan melaksanakan world premier Agustus mendatang," ucap Jonfis.

(BACA JUGA: Enggak Bakal Nyangka, Civic Kuning Lawas Ini Punya Tenaga 450 DK )

Jonfis menutup rapat-rapat informasi mengenai sosok model baru tersebut.

Namun dalam perbincangan yang alot dengan kru media diperoleh beberapa petunjuk.

Pertama, world premier dilakukan di Indonesia. Artinya mobil ini berbasis produksi atau market Indonesia.

Kedua, Honda Indonesia berkontribusi banyak terhadap pengembangan model baru ini.

Ketiga, produk ini akan bermain di segmen yang banyak memiliki konsumen.

(BACA JUGA: Kenalkan Hatchback Baru, Honda Small RS Concept Pakai Basis Brio atau Jazz?)

Keempat, investasi diakui tidak besar. Bisa diartikan, Honda akan memakai platform yang sudah ada atau pengembangan dari yang telah ada selama ini.

Tak ada petunjuk lain dari Jonfis untuk sementara.

Tetapi melihat gelagat yang sudah ada, HPM memajang konsep Small RS, yang merupakan gabungan Brio, Jazz dan BR-V beberapa waktu lalu.

Bisa diprediksi, model baru tersebut enggak jauh dari yang sudah diperlihatkan ke publik.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa