GridOto.com - Sesi pertama F1 Monako 2018 akan dimulai dari hari Kamis (24/5/2018) ini.
Tapi sebelum sesi latihan resmi dimulai, salah satu pembalap tim Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel, mulai mengangkat cerita masa lalu.
Hal itu bermula saat Vettel diwawancara terkait peluangnya mendapat gelarnya yang kelima.
Sebastian Vettel mengakui bahwa dirinya ingin terus berprestasi karena Michael Schumacher.
(BACA JUGA: Masih Ingat? Michael Schumacher Pernah Menangis saat Dengar Satu Nama)
"Michael Schumacher adalah sumber inspirasi terbesarku, tapi rekornya tak akan bisa kulampaui," kata Sebastian Vettel seperti dikutip GridOto.com dari Speedweek.com.
Meski demikian, Vettel mengakui dirinya ingin seperti Michael Schumacher.
Sebastian Vettel mengakui telah melihat dua kali Michael Schumacher selama hidupnya.
"Satu saat aku masih kecil, seperti bertemu dewa, dan kedua aku bertemu dia sebagai orang dewasa," kata Sebastian Vettel.
(BACA JUGA: Fernando Alonso Bilang F1 Monako Akhir Pekan Ini Bakal 'Gila')
Sebastian Vettel sosok Michale Schumacher sangat sempurna.
"Aku tidak pernah melihatnya marah, tidak pernah mendengarnya mengatakan sesuatu yang tak masuk akal," kata Vettel.
Sebastian Vettel mengatakan bahwa Michael Schumacher selalu melakukan semuanya dengan terkontrol.
Bagi Vettel, tidak masalah Schumacher berada di atas mobil gokar atau mobil F1, Schumacher selalu terlihat menguasai situasi.
(BACA JUGA: Gawat! Jelang F1 Monako, Tim Juara Dunia Mercedes Khawatir)
"Dia memiliki banyak bakat dan insting untuk membalap, tapi dia selalu berpikir dengan hati-hati mengenai apa yang dia kerjakan," kata Vettel.
Hal inilah yang ingin ditiru oleh Sebastian Vettel dari sosok Michael Schumacher.
Editor | : | Pilot |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR