Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mantap, Mitsubishi Xpander 'Made in Indonesia' Laris Manis di Filipina

Anton Hari Wirawan - Rabu, 23 Mei 2018 | 22:10 WIB
 Mitsubishi Xpander sudah tiba di Filipina
Istimewa
Mitsubishi Xpander sudah tiba di Filipina

GridOto.com - Mitsubishi Motors Phillipines Corporation (MMPC) telah resmi mengumumkan kedatangannya Mitsubishi Xpander buatan Indonesia (22/5/2018).

Jumlah ekspor gelombang pertama disebut 400 unit dan Filipina adalah negara pertama yang menerima Xpander buatan Bekasi, Jawa Barat.

Sama seperti di Indonesia, publik di Filipina antusias dengan Xpander.

Sampai akhir April lalu, MMPC sudah menerima lebih dari pemesanan 3.800 unit.

(BACA JUGA: Tekan Kecelakaan, Mobil Baru di Eropa Wajib Punya 11 Fitur Keselamatan Ini)

“Dengan fitur terbaik dan harga sangat kompetitif yang dimiliki All-New Xpander, kami yakin model ini akan sangat sukses. Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat Filipina atas penerimaan yang sangat baik dan kami berharap untuk kesuksesan yang sama atas model ini seperti diperlihatkan di Indonesia,” kata Presiden Direktur MMPC Mutsuhiro Oshikiri dalam keterangan resminya.

Mitsubishi menargetkan bakal mengekspor total 30.000 unit Xpander pada tahun ini.

Pihak pabrik Bekasi, Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) menjelaskan produksi Xpander bakal ditingkatkan sampai 10.000 unit per bulan untuk mendukung hal tersebut dan juga memenuhi inden lokal yang sampai empat bulan.

Editor : Anton Hari Wirawan
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mobil dan Motor Koruptor Sitaan KPK Tak Melulu Dilelang, Bisa Juga Dikasih Cuma-cuma

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa