Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Mengatur Spion Mobil Untuk Perjalanan Mudik Lebaran

R. P. Dipo Tontro Danukusumo - Rabu, 23 Mei 2018 | 13:08 WIB
Tombol pengatur spion elektrik Mercedes-Benz GLC 200
Bimo
Tombol pengatur spion elektrik Mercedes-Benz GLC 200

GridOto.com—Fungsi dasar spion luar adalah untuk membantu pengemudi membaca situasi di bagian belakang mobil serta mengetahui posisi dan memperkirakan jaraknya.

Menurut pakar safety driving, saat melakukan perjalanan ke luar kota atau mudik Lebaran ada cara menyetel spion yang berbeda.

"Cara atur spion untuk di luar kota kalau kita lihat penampangnya spion paling tidak seperempat dari sisi bodi mobil dan sisanya keluar atau ke jalan," ucap Rudy Novianto, Instruktur Defensive Driving, Jakarta, kepada GridOto.com (21/5).

Hal ini bertujuan agar jarak pandang lebih luas serta meminimalisir blind spot pada mobil.

Cara terbaik menyetelnya Anda harus sudah dalam posisi duduk berkendara yang terbaik.

(BACA JUGA: Tips Melewati Tanjakan Saat Mudik Lebaran Dari Pakar Safety Driving)

Baru kemudian melakukan pengaturan arah dan sudut kaca spion seperti yang dijelaskan di atas.

Terakhir, baru lakukan penyetelan spion dalam atau spion tengah.

"Kalau cara setel spion dalam, kita maksimalkan sudut pandang spion ke kaca belakang jadi sebisa mungkin memenuhi kaca belakang dan di posisi tengah," lanjut Rudy.

Jangan lupa hindari menaruh atau menggantungkan aksesori di kaca spion tengah karena bisa mengganggu konsentrasi mengemudi dan pandangan pengemudi.

Demikian artikel Tips Mengatur Spion Mobil Untuk Di Luar Kota Saat Mudik Lebaran dalam tematis Tips Mudik Lebaran 2018.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Chery J6 Edisi Batik Cuma Ada Satu di Indonesia, Enggak Semua Orang Bisa Punya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa